Wujud Syukur, PPPK Dinkes Grobogan Berbagi Kebahagiaan di Panti Sonorumekso

Jurnalis: Achmad Fazeri
Editor: Muhammad Faizin

30 Mei 2024 13:45 30 Mei 2024 13:45

Thumbnail Wujud Syukur, PPPK Dinkes Grobogan Berbagi Kebahagiaan di Panti Sonorumekso Watermark Ketik
Perwakilan dari PPPK Dinkes Kabupaten Grobogan memberikan nasi kotak kepada penghuni Panti Sonorumekso di Purwodadi, Grobogan, Jawa Tengah, Kamis (30/5/2024). (Foto: Dinkes Kabupaten Grobogan for Ketik.co.id)

KETIK, GROBOGAN – Sejumlah Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang baru diangkat di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah menggelar acara tasyakuran. Mereka berbagi nasi kotak sebanyak 100 boks di Panti Sonorumekso Purwodadi, Kamis (30/5/2024). 

Hal ini dilakukan sebagai wujud syukur atas status baru mereka sebagai PPPK yang termasuk dalam kategori Aparatur Sipil Negara (ASN). 

"Kami ingin mengucapkan rasa syukur tentunya kepada Allah SWT atas diterimanya kami sebagai ASN di Pemkab Grobogan," ujar Nadia, Koordinator PPPK Kesehatan yang saat ini bertugas di Puskesmas Purwodadi kepada media online nasional Ketik.co.id, Kamis (30/5/2024).

Nadia mengungkapkan, pihaknya sengaja memilih Panti Sosial Sonorumekso, karena hendak berbagi kebahagiaan pada orang-orang telantar serta eks psikotis yang ada di dalamnya. Selain itu, mereka juga berbagi di beberapa titik lokasi lainnya.

"Selain ucapan syukur, kami juga memohon doa agar bisa menjadi ASN yang mampu menerapkan semboyan BERAKLAK dengan baik, dan tentunya dapat memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat kedepannya," pungkasnya.

Pada tahun 2023 kemarin, di Kabupaten Grobogan tercatat ada sekitar 2.006 pendaftar untuk formasi PPPK Guru, 2.176 pendaftar untuk formasi PPPK Kesehatan, serta 1.951 pendaftar untuk formasi PPPK Teknis.

Khusus pada formasi PPPK Kesehatan, dari 2.176 pendaftar, sebanyak 573 orang diterima menjadi PPPK di bawah lingkup Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Grobogan, baik sebagai tenaga teknis maupun tenaga kesehatan. (*)

Tombol Google News

Tags:

Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Dinas Kesehatan Kabupaten Grobogan Dinkes Kabupaten Grobogan Panti Sonorumekso Panti Sonorumekso Purwodadi