Geledah Kantor Desa Ngariboyo, Kejari Magetan Sita Satu Koper Dokumen Terkait Dugaan Korupsi Dana Desa

Jurnalis: Dimas Cheppy Rusadhi
Editor: Eko Suprayitno

13 Oktober 2023 12:30 13 Okt 2023 12:30

Thumbnail Geledah Kantor Desa Ngariboyo, Kejari Magetan Sita Satu Koper Dokumen Terkait Dugaan Korupsi Dana Desa Watermark Ketik
Kantor Desa Ngariboyo Digeledah Kejaksaan Negeri Magetan terkait perkara dugaan korupsi Dana Desa. (Foto: Pemdes Ngariboyo)

KETIK, MAGETAN – Kantor Desa Ngariboyo, Kecamatan Ngariboyo, Magetan mendadak digeledah tim pidana khusus Kejaksaan Negeri (Kejari) Magetan, hari ini Jumat (13/10).

Tim Kejari Magetan menggledah kantor Pemdes Ngariboyo terkait dengan perkara dugaan korupsi penyalahgunaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) tahun 2018- 2019.

Selama  lebih kurang dua jam, korp adyaksa mengobok-obok ruang demi ruang di kantor Pemdes Ngariboyo untuk mencari barang bukti dugaan rasuah dari program dan kegiatan  yang didanai uang negara ini. 

Tak tanggung-tanggung tim Kejari mengamankan satu koper dokumen penting serta komputer yang diduga berkaitan dengan dugaan peyimpangan dan penyalahgunaan penggelolaan Dana Desa tahun anggaran 2018-2019 ini.

Dokumen yang ditengarai berisi realisasi program dan kegiatan APBDes 2018-2019 ini langsung dimasukkan ke dalam mobil Kejari Magetan, termasuk komputer yang diduga menyimpan soft  file dokumen penting itu.

"Pengeledahan ini dilakukan untuk mencari barang bukti dalam dugaan tidak pidana korupsi tersebut," kata Kasi Intelijen Kejari Magetan Mohammad Andy Sofyan

Andy mengatakan sejumlah dokumen yang terkait dengan kegiatan dan program yang bersumber dari Dana Desa dalam kurun waktu 2018-2019 diamankan pihaknya. Termasuk komputer yang diduga menyimpan data program pembangunan di Desa Ngariboyo yang terkait dengan APBdes 2018-2019.

"Tentunya akan kami pilah, mana dokumen yang berhubungan dengan tindak pidana korupsi dan yang tidak. Nanti perkembangannya akan kami update" tambahnya.

Andy menegaskan penggeledahan yang dilakukan pihaknya hari ini berbeda dengan kasus dugaan rasuah  sebelumnya, yang mana kini tengah ditengani oleh inspektorat Pemkab Magetan.

"Yang ini perkara baru, bukan yang sebelumnya ," tegasnya

Diketahui Pemdes Ngariboyo tak hanya kali ini berurusan dengan aparat penegak hukum di Magetan. Sebab, realisasi anggaran Dana Desa tahun 2022 diduga diselewengkan hingga negara berpotensi merugi Rp 471 juta. Namun, Kades Ngariboyo berinisial SM memilih untuk mengembalikan uang potensi kerugian negara tersebut.

Sementara Kades Ngariboyo berinisal SM menyatakan akan mengikuti prosedur yang ada. Agar semua bisa dibenahi, dan diselesaikan sesuai aturan. Pun pihaknya menghormati langkah hukum yang diambil pihak kejaksaan. (*)

Tombol Google News

Tags:

kejaksaan negeri magetan Magetan Hari Ini Kantor Desa Ngariboyo Digeledah Dugaan Korupsi Dana Desa Penyelewengan Dana Desa APBDes 2018 APBDes 2019 Mohammad Andy Sofyan