Produk Rotan Milik Mahasiswa Universitas Ciputra Dipamerkan di Decorintex 2023

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: M. Rifat

8 September 2023 04:45 8 Sep 2023 04:45

Thumbnail Produk Rotan Milik Mahasiswa Universitas Ciputra Dipamerkan di Decorintex 2023 Watermark Ketik
Produk Rotan bertemakan Indonesia di booth Universitas Ciputra di Decorintex 2023. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Decorintex 2023 tidak hanya menghadirkan dekorasi interior maupun eksterior dari industri namun juga menggandeng beberapa akademisi yang berfokus pada desain interior.

Salah satu peserta dari akademisi yang setiap tahun mendapat undangan yaitu Universitas Ciputra Surabaya di pagelaran ini menampikan produk dari mahasiswa yang berasal dari rotan dan bertemakan lokal Indonesia.

"Karya-karya ini karena kami punya stok produk yang akan dipamerkan karena setiap semester di Prodi Interior Arsitektur punya karya mahasiswa yang siap untuk dipamerkan," papar Tri Noviyanto P Utomo akrab disapa Tommy Dosen Interior Arsitektur Universitas Ciputra Surabaya, Jumat (8/9/2023).

Tema yang diambil adalah eksplorasi dari bahan rotan, karateristik rotan yang khas memiliki kelenturan dan kuat dan material ini adalah dari bahan alam pasti ramah terhadap lingkungan.

"Jadi kalau dikatakan ramah lingkungan ya pasti ramah lingkungan, kita bermain dengan rotan yang asli bukan sintetis," terang Tommy.

Tommy menjelaskan rotan dipilih sebagai bahan untuk membuat mebel karena tidak tergerus oleh zaman, karena UC membuat desain-desain rotan yang berbentuk macam-macam.

"Nah kita membentuk lingkaran ya dari besar, kecil, sedang nah itu kita rangkai membentuk satu kursi yang fungsional juga, rotan itu dipakai tren apapun masuk," jelasnya.

Foto Produk rotan mahakarya mahasiswa prodi INA UC Surabaya. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)Produk rotan mahakarya mahasiswa prodi INA UC Surabaya. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

Menurut Tommy, untuk mengikuti Decorintex 2023 mahasiswa UC sudah memiliki hasil-hasil sesuai akurasi dari tim dosen dan menampilkan produk-produk terbaik yang memiliki desain yang terkini dan bahan-bahan ramah lingkungan.

"Produk itu kita pilih lalu kita pamerkan, dalam hal ini mebel ya kursi," tuturnya.

Selain itu, produk rotan bertemakan Indonesia ini juga bekerja sama dengan Industri besi untuk beberapa komponen pelengkap misalnya untuk bagian bawah kursi.

"Kita juga berkolaborasi dengan industri besi ya, dengan PT Varia dia mensuport kaki-kaki kursi ini ada yang dari besi ada yang dari rotan, dan dari besi ini disuport dari industri," jelas Ketua Himpunan Desainer Mebel Indonesia (HDMI) Surabaya Jatim ini.

Tommy menjabarkan bahwa salah satu tujuan UC adalah untuk lebih memperkenalkan produk Indonesia berupa rotan, lebih mengenalkan motif-motif setiap ciri khas kain yang ada di daerah Indonesia. 

"Dudukannya itu kan ada yang batik, ada yang tenun itu khas Indonesia, nah kita membawa Indonesia ke dalam salah satu bentuk kursi materialnya rotan, dan motifnya itu khas Indonesia," tuturnya.

Menurut Tommy, acara Decorintex 2023 ini sangat mendukung perkembangan desain interior khususnya dari bidang akademisi, agar mahasiswa mampu memperkenalkan produknya lebih luas.

"Selama ini kita melihat pameran-pameran industri kemudian budaya, nah ini saya lihat segmentasinya itu imbang lah antara industri dan kampus ya, jadi saya rasa menarik juga untuk menampilkan karya mahasiswa," ucapnya.

Penjualan produk dari UC yang dipamerkan ini, beberapa pengunjung tertarik untuk membeli desain yang dihasilkan oleh mahasiswa karena unik dan juga sangat estetik.

"Tahun ini ada yang terjual dua atau tiga itu dibeli desainya, jadi sama industri dibeli desainnya jadi tidak dibeli produinya tapi desainya, nanti akan dikembangkan industri tersebut dan dipasarkan mereka," jelas Tommy.

Ke depan, Tommy berharap acara seperti Decorintex 2023 bisa terus dilaksanakan setiap tahun, hal ini sebagai salah satu dukungan agar bisnis dekorasi dan interior semakin berkembang dan dapat menampung mahakarya mahasiswa di bidang desain, arsitektur maupun interior.

"Mestinya harus bisa lebih besar, harapannya tetap memberikan ruang karena kan Decorintex kan terjadwal setiap tahun, jadi kita bisa mempersipkan untuk tahun depan," pungkas Tommy. (*)

Tombol Google News

Tags:

Universitas Ciputra Decorintex rotan produk lokal Indonesia UC Surabaya akademisi Decorintex 2023