Kabupaten Malang Borong 7 Gelar Juara di Harganas Tingkat Jatim

Jurnalis: Gumilang
Editor: Mustopa

10 Juli 2024 09:19 10 Jul 2024 09:19

Thumbnail Kabupaten Malang Borong 7 Gelar Juara di Harganas Tingkat Jatim Watermark Ketik
Bupati Malang Sanusi ketika menerima penghargaan dari  Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono di Harganas Tingkat Jatim. (Foto: Prokopim Kabupaten Malang)

KETIK, MALANG – Prestasi demi prestasi terus diraih Kabupaten Malang. Terbaru, wilayah yang memiliki 33 Kecamatan tersebut memborong 7 gelar juara pada Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Tingkat Jatim, Rabu (10/7/2024).

Penghargaan tersebut diserahkan Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono Kepada Bupati Malang, Sanusi di Jatim Expo Convention Exhibition Surabaya.

Foto Kades Senggreng Rendyta yang juga mendapat penghargaan di Harganas saat bersama Bupati Malang Sanusi. (Foto : Kades Senggreng)Kades Senggreng Rendyta yang juga mendapat penghargaan di Harganas saat bersama Bupati Malang Sanusi. (Foto : Kades Senggreng)

Tujuh penghargaan atau gelar juara yang diraih yakni :

  1. Juara 1 Apresiasi Dana Alokasi Khusus (DAK) Sub bidang Keluarga Berencana (KB) bagi Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota Kategori Pagu Besar Tingkat Provinsi Tahun 2024.
  2. Penghargaan iBangga Award.
  3. Juara 1 Role Model Tempat Praktik Mandiri Bidan (TPMB) dalam pelayanan KB Tingkat Nasional (Regional 1 Kategori Non DTPK) - TPMB Kartini Dusun Pandansari Desa Pandanrejo Kecamatan Wagir Kabupaten Malang.
  4. Juara 1 Kampung KB Tingkat Nasional (Regional 1 Kategori Kabupaten) - Kampung KB Jaya Manunggal Desa Senggreng Kecamatan Sumberpucung Kabupaten Malang.
  5. Juara 1 Rumah Dataku kategori Digitalisasi, Desa Senggreng, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang.
  6. Juara 1 Sekolah Siaga Kependudukan di Jawa Timur untuk kategori sekolah yang dibina oleh Kementerian Agama.
  7. Juara 1 Sekolah Siaga Kependudukan level SMP oleh SMPN 4 Kepanjen dan level SMA oleh SMAN 1 Turen.

Bupati Malang Sanusi mengatakan, penghargaan spesifik yang diterima Pemkab Malang ada dua. Dua penghargaan itu yakni Juara 1 Apresiasi Dana Alokasi Khusus (DAK) Sub bidang Keluarga Berencana (KB) bagi Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota Kategori Pagu Besar Tingkat Provinsi Tahun 2024 dan Penghargaan iBangga Award.

“IBangga Award adalah apresiasi yang diberikan kepada Pemerintah Kabupaten/Kota yang mempunyai Indeks Pembangunan Keluarga yang tertinggi berdasarkan hasil Pemutakhiran Pendataan Keluarga,” ujar Sanusi dikutip dari situs Pemkab Malang.

Lebih lanjut ia mengatakan, Indeks Pembangunan Keluarga (iBangga) merupakan indeks pengukuran kualitas keluarga yang ditujukan melalui tiga dimensi. Yaitu dimensi ketenteraman, kemandirian dan kebahagiaan keluarga.

“Dalam hal ini, Kabupaten Malang menjadi salah satu Kabupaten di Jawa Timur yang peduli dan memperhatikan program-program yang berhubungan dengan keluarga,” kata Politisi PDI Perjuangan ini.

Selanjutnya, ia mengaku bangga dan mengucapkan terima kasih serta selamat bagi peraih penghargaan lainnya. Khususnya dalam mendukung percepatan penurunan Stunting di Kabupaten Malang.

“Kerjasama yang sudah dilakukan telah menghasilkan sesuatu yang luar biasa, kita bisa menurunkan angka stunting di Kabupaten Malang. Hasil penurunan stunting ini merupakan peran dari seluruh mitra, dan terbukti telah membuahkan hasil yang baik dimana sekarang Kabupaten Malang mendapatkan banyak prestasi,” ucapnya.

Terakhir, Bupati Malang berharap agar Pemerintah Provinsi terus memberikan dorongan dan motivasi serta mensinergikan program-program penanganan stunting.(*)

Tombol Google News

Tags:

Kabupaten Malang Pemkab Malang Bupati Malang Sanusi Harganas penghargaan