Jaring Cakada Berkualitas, DPC PKB Kabupaten Malang Buka Pendaftaran Cabup-Cawabup

Jurnalis: Gumilang
Editor: Naufal Ardiansyah

26 April 2024 01:03 26 Apr 2024 01:03

Thumbnail Jaring Cakada Berkualitas, DPC PKB Kabupaten Malang Buka Pendaftaran Cabup-Cawabup Watermark Ketik
DPC PKB Kabupaten Malang ketika menggelar konferensi pers membuka pendaftaran Cabup-Cawabup. (Foto : PKB Kabupaten Malang for Ketik.co.id)

KETIK, MALANG – DPC PKB Kabupaten Malang mulai membuka pendaftaran Cabup-Cawabup untuk Pilkada 2024. Pendaftaran Calon Kepala Daerah (Cakada), secara resmi dilaunching, Kamis (25/4/2024).

Dalam konferensi persnya, Ketua Desk PKB Pilkada Masruri Mahali menyampaikan bahwa pendaftaran dibuka untuk umum. Kendati demikian belum ada yang mendaftar di hari pertama setelah dilaunching tersebut.

“Pendaftaran dibuka untuk umum, artinya siapapun bisa mendaftar, baik kader maupun masyarakat umum yang ingin serius mengikuti kontestasi Pilkada 2024," ujarnya.

Lebih lanjut ia mengatakan, DPC PKB Kabupaten Malang hanya melakukan pendaftaran dan penjaringan Cakada. Hal tersebut sesuai dengan instruksi dari DPP PKB.

“Jadi semua bakal kandidat yang mendaftar akan kami bawa ke DPP untuk proses selanjutnya. Tentu nantinya DPP PKB yang menentukan keputusan selanjutnya," jelasnya.

Masuri menambahkan, untuk mekanisme pendaftaran, PKB membuka pendaftaran secara offline dan online. "Untuk pendaftaran offline harus dilakukan di kantor DPC PKB Kabupaten Malang," ungkapnya. 

Sedangkan untuk pendaftaran secara online, calon peserta bisa di mengunduh formulir melalui link yang telah disediakan yakni http://sicakada.pkb.id.

Sebagai informasi, pendaftaran Cabup-Cawabup yang dilakukan DPC PKB Kabupaten Malang untuk menjaring Cakada berkualitas. Mengingat partai tersebut bisa mengajukan pasangan calon sendiri tanpa berkoalisi dengan parpol lain. (*)

Tombol Google News

Tags:

Cakada Pilbup Cabup Cawabup pilkada Kabupaten Malang Pilkada Kabupaten Malang DPC PKB Kabupaten Malang pilkada serentak