KETIK, JAKARTA – Wisata di Malang Selatan Wisata tidak hanya didominasi keindahan pantainya. Di wilayah ini tersimpan air terjun yang tidak kalah eksotis. Ada yang baru ditemukan, dan ada pula yang sudah disulap menjadi edu-wisata.
Air terjun di Malang Selatan sudah sering dikunjungi wisatawan, kendati lokasinya tersembunyi. Namun keindahannya tidak kalah dengan air terjun eksisting di wilayah Malang lainnya, seperti Coban Rondo, Coban Rais, Coban Putri, Coban Talun, ataupun coban lainnya.
Jika tertarik dan penasaran, mari kunjungi air terjun atau coban di Malang Selatan:
Coban Ciblungan
Air terjun ini sering disebut Sumber Pitu mini. Sebab air terjun di Coban Ciblungan bentuknya mirip dengan Coban Sumber Pitu yang ada di Desa Pujon Kidul, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang. Coban Ciblungan memiliki empat air terjun, sedangkan di Sumber Pitu memiliki tujuh air terjun.
Coban Ciblungan berada di Desa Sidorenggo, Kecamatan Ampelgading atau berjarak 65 KM, yang bisa ditempuh dua jam dengan berkendara dari jantung Kota Malang.
Daya tarik Coban Ciblungan terdapat satu air terjun yang paling tinggi. Sedangkan tiga lainnya lebih kecil di sisi kanan dan kiri. Di bawah air terjun terdapat kolam yang bisa digunakan untuk berendam atau cukup bermain air.
Sumber Maron
Beberapa tahun lalu kawasan ini menjadi buah bibir di media sosial. Sumber Maron merupakan objek wisata air terjun yang berlokasi di Dusun Adiluwih, Desa Karangsuko, Kecamatan Pagelaran. Aliran sungainya sangat jernih dan kerap dijadikan tempat berendam.
Bahkan beberapa pengunjung memanfaatkan jernihnya air untuk snorkeling. Ada pula tempat untuk merendam kaki sambil terapi ikan sampai river tubing. Satu permainan lainnya yang bisa dinikmati adalah flying fox.
Wisata alam itu masih dilengkapi dengan edu-wisata. Pengunjung bisa melihat dari dekat Pembangkit Listrik Tenaga Microhydro (PLTM) untuk memberi energi listrik di lokasi wisata.
Coban Nirwana
Belum banyak masyarakat yang mengetahui Coban Nirwana. Lokasi yang masih perawan ini memberi vibes yang asri dan segar. Di sekitar objek wisata terdapat tebing yang rapi, seolah seperti ditata mengapit air terjun.
Keberadaan tebing dan dinding di sekitarnya seperti melindungi air terjun sekaligus kolam di sekitarnya. Kolam tersebut memiliki kedalaman sekitar 3 meter, bisa untuk bermain air. Pengunjung akan dikejutkan dengan banyaknya spot foto di lokasi.
Coban Nirwana memiliki nama lain, yakni Coban Mbok Karimah. Disebut demikian lantaran mencomot nama sesepuh desa yang pernah tinggal di sekitar air terjun. Coban ini berlokasi di Desa/Kecamatan Gedangan atau sekitar 50 km dari jantung Kota Malang, dengan jarak tempuh sekitar 2 jam.
Coban Gintung
Mendengar namanya masih asing. Air terjun Coban Gintung belum popular seperti air terjun di Kawasan Batu atau daerah lain. Bisa dimaklumi, mengingat spot wisata di Desa Sidorenggo, Kecamatan Ampelgading ini masih jarang dikunjungi.
Selain lokasi yang cukup jauh, rute menuju air terjun butuh perjuangan. Sesampainya di lokasi semua lelah terbayar dengan keindahan wisata di lokasi. Air terjun Coban Tintung tidak terlalu tinggi, namun aliran airnya cukup deras.
Keindahan lain yang ditawarkan di Coban Gintung terdapat goa kelelawar yang bisa dilihat dari sekitar air terjun. Berada di Coban Gintung serasa healing sesungguhnya. Sebab, di lokasi ini belum ada fasilitas apapun, termasuk penjual makanan. Kadang-kadang sinyal ponsel masih timbul-tenggelam.
Kedung Darmo
Belum banyak yang mendengar air terjun Kedung Darmo, yang berlokasi di Desa Srigonco, Kecamatan Bantur. Air terjun di tempat ini tidak terlalu tinggi, diperkirakan sekitar 5 meter.
Namun pesonanya tidak akan membuat pengunjung menyesal. Coban atau air terjun Kedung Darmo memiliki tiga air terjun yang terdapat tiga kolam bertingkat dengan kedalaman berbeda. Kolam utamanya sedalam lima meter yang bisa dibuat berenang. Sebab air di lokasi ini cukup jernih dengan warna hijau kebiruan.
Air terjun Kedung Darmo merupakan lokasi yang tepat untuk healing. Anda hanya butuh waktu 1,5 jam perjalanan dengan jarak tempuh 47 km, dari jantung Kota Malang menuju lokasi. (*)