Upacara hingga Rapat Paripurna Istimewa Warnai Puncak Hari Jadi ke-1263 Kabupaten Malang

Jurnalis: Gumilang
Editor: Mustopa

28 November 2023 09:43 28 Nov 2023 09:43

Thumbnail Upacara hingga Rapat Paripurna Istimewa Warnai Puncak Hari Jadi ke-1263 Kabupaten Malang Watermark Ketik
Bupati Malang Sanusi bersama Forkopimda Kabupaten Malang ketika Rapat Paripurna Istimewa Hari Jadi ke 1263 Kabupaten Malang. (Foto: Gumilang/ketik.co.id).

KETIK, MALANG – Puncak Hari Jadi ke 1263 Kabupaten Malang, diperingati Selasa, (28/11/2023). Berbagai kegiatan memeriahkan agenda rutin tahunan ini, mulai dari upacara, hingga Rapat Paripurna Istimewa.

Upacara Hari Jadi ke-1263 Kabupaten Malang, diselenggarakan di Pendapa Agung Kabupaten Malang pada pagi harinya. Saat itu, Bupati Malang Sanusi menyerahkan berbagai penghargaan kepada seluruh insan berprestasi.

Pelaksanaan upacara peringatan hari jadi tahun ini dikemas begitu meriah dan semarak dengan juga ditampilkannya 165 orang dari grup Pencak Silat dan Bantengan Kabupaten Malang.

Serta performance suara merdu dari bintang tamu Saza KDI dan Gatayu Gagat Enjang yang begitu menghibur tamu undangan. Pada kesempatan itu, Bupati Malang Sanusi juga membagikan doorprize.

Sedangkan Rapat Paripurna Istimewa digelar di DPRD Kabupaten Malang pada siang hari. Kegiatan ini diawali penampilan tari tradisional yang mengiringi Forkopimda Kabupaten Malang. Kemudian dilanjutkan santunan anak yatim Piatu.

Pada saat mengikuti dua agenda kegiatan ini, Bupati Malang Sanusi bersama Forkopimda Kabupaten Malang, serta seluruh pejabat Pemkab Malang dan Kepala OPD memakai baju Malangan.

Pada sambutannya, Bupati Malang Sanusi mengatakan, Hari Jadi ke-1263 Kabupaten diperingati dengan penuh rasa syukur. Karena beberapa pencapaian kinerja dan berbagai penghargaan telah diraih.

"Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah menjadi bagian integral dari jalannya roda birokrasi dan pelaksanaan pembangunan di wilayah Kabupaten Malang," kata Bupati Malang Sanusi.

Lebih lanjut ia mengatakan, setiap langkah dan pencapaian yang telah diambil, dan perubahan yang diupayakan, tidak mungkin terwujud tanpa kerja sama, dedikasi dan kontribusi berharga dari seluruh stakeholder di Kabupaten Malang.

"Apresiasi juga kami sampaikan kepada para kepala desa, institusi pendukung dari sektor swasta, organisasi masyarakat, lembaga non-profit serta semua pihak atas kerja sama dalam mewujudkan visi bersama guna mewujudkan kemajuan daerah," ucap Politisi PDI Perjuangan ini.

Menurutnya, seluruh pencapaian ini berkat kerja keras bersama. "Kita semua, telah berjuang bersama dalam menghadapi tantangan, menemukan solusi dan merangkul perubahan demi kebaikan bersama,"ungkapnya.

Terakhir, ia mengajak seluruh elemen masyarakat, baik itu pemilih, tim sukses, relawan pemilu dan penyelenggara pemilu untuk berkomitmen dalam menjaga keamanan, ketertiban dan kejujuran dalam setiap tahapan dan proses Pemilu Serentak 2024.(*)

Tombol Google News

Tags:

Hari Jadi ke 1263 Kabupaten Malang Kabupaten Malang Pemkab Malang Bupati Malang