Tempat Kencan di Pacitan yang Hemat Budget Penuh Kenangan

Jurnalis: Al Ahmadi
Editor: Mustopa

29 Agustus 2023 18:22 29 Agt 2023 18:22

Thumbnail Tempat Kencan di Pacitan yang Hemat Budget Penuh Kenangan Watermark Ketik
Suasana indah di Bukit Bintang, Wonogondo, Kebonagung, Pacitan. (Foto: Al Ahmadi/Ketik.co.id) Sumber: Ketik.co.id | Media Kolaborasi Indonesia.

KETIK, PACITAN – Bagi pasangan yang ingin menikmati waktu berkualitas tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur menawarkan serangkaian pilihan tempat nongkrong yang nyaman dan penuh kenangan romantis untuk berkencan.

Kesederhanaan dapat dipupuk sambil membangun hubungan lebih erat, tentu sangat cocok bagi pasangan yang sedang berhemat. Sehingga dapat ditabung untuk mempersiapan diri menuju jenjang selanjutnya.

Ada beberapa tempat khusus yang dapat menjadi pilihan nongkrong berdua tanpa perlu khawatir tentang biaya tinggi. Tentunya dengan pemandangan alam yang menakjubkan dan kehangatan penduduk setempat.

Berikut rekomendasi tempat berkencan yang hemat budget, yang mengesankan:

Warung Kopi dan Taman Pusat Kota

Salah satu tempat yang tak boleh dilewatkan adalah warung kopi yang berada di Alun-alun Pacitan sisi timur maupun barat. Suasana santai dan harga yang terjangkau, pasangan dapat menikmati berbagai jenis kopi lokal, tahu bakar dan sebagainya.

Suara riuh dan aroma kopi yang menggoda, menjadi teman sempurna untuk bercengkrama dengan pujaan hati. Dapat pula melakukan aktivitas lain, seperti jalan-jalan, maupun mengincipi puluhan produk UMKM milik warga.

Taman Pusat Kota juga menawarkan suasana yang indah dan romantis bagi pasangan. Dikelilingi berbagai macam tumbuhan dan bangunan yang berwarna-warni, taman ini menjadi latar yang sempurna untuk mengambil foto kenangan yang tak terlupakan.

Pasangan dapat bersantai di bawah teduhnya pohon-pohon sambil menikmati keindahan alam maupun melakukan aktivitas lain dengan menggunakan fasilitas prosotan, papan catur, patung kodok dan lainnya.

Kisaran harga, mulai dari Rp3 hingga Rp10 ribuan. menawarkan beragam jajanan UMKM, hingga jejeran warung kopi milik warga.

Bukit Bintang

Bagi yang suka hiking dan mendaki, Bukit Bintang adalah destinasi yang ideal. Pemandangan yang menakjubkan dari atas bukit, pengunjung dapat menikmati matahari terbenam sambil duduk berdua di warung kopi.

Berada di jalur alternatif Pacitan-Lorok, Desa Wonogondo, Kecamatan Kebonagung atau sekitar tujuh kilometer dari pusat Kota, lokasi ini selalu ramai pengunjung saat sore hari. Apalagi ketika masuk bulan Ramadan, komunitas motor, muda-mudi dan beberapa komunitas lain turut memadati bukit tersebut.

Jangan lupa membawa bekal ringan dan air minum untuk menambah kenikmatan petualangan. Harga jajanan di lokasi ini sekitar Rp3 hingga Rp15 ribuan. Minuman segar dan sate ayam khas Wo Ke Kafe jadi santapan rekomendasi untuk menghangatkan suasana.

Foto Pancer Dor, Baleharjo, Pacitan, tepatnya di area Surfing yang jadi lokasi nyaman menikmati momentum tenggelamnya matahari bersama kekasih hati. (Foto: Al Ahmadi/Ketik.co.id)Pancer Dor, Baleharjo, Pacitan, tepatnya di area Surfing yang jadi lokasi nyaman menikmati momentum tenggelamnya matahari bersama kekasih hati. (Foto: Al Ahmadi/Ketik.co.id)

Pantai Pancer Dor

Meskipun Pacitan terkenal dengan pantai-pantainya, Pantai Pancer Dor menawarkan ketenangan yang berbeda. Pasangan dapat duduk bersama di atas pasir putih sambil mendengarkan suara ombak yang tenang.

Saat senja tiba jadi momentum paling ditunggu, pemandangan matahari tenggelam di cakrawala laut akan membuat momen berdua semakin istimewa. Bagi yang ingin merasakan kuliner khas Pacitan, juga tersedia warung-warung di area ini.

Wisatawan juga disediakan tempat lesehan sambil minum kopi atau degan kelapa muda. Pantai Pancer Dor memang cocok untuk rekreasi keluarga.

Kawasan pantai ini juga terdapat taman hijau terbuka, bagi yang ingin merasakan sensasi udara bersih dan segar, silahkan datang saja. Saat terik pun juga asyik buat berteduh. Camilan dan minuman segar di pantai ini dibandeol dengan harga sangat ramah dikantong, bekisar Rp3 hingga Rp15 ribuan.

Pasar Malam Pacitan

Tidak lengkap rasanya mengunjungi Pacitan tanpa mencicipi kuliner lokalnya. Pasar malam Pacitan menyajikan kuliner khas dengan harga terjangkau. Pasangan dapat merasakan cita rasa autentik bakaran, nasi goreng, dan lebih banyak lagi. Menjelajahi pasar malam sembari menikmati makanan lokal dapat menjadi pengalaman berharga.

Meskipun dibuka hanya pada saat momen-momen tertentu. Tapi patut dicoba untuk rencana kencan ke depan. Jajanan lokal dan aneka permainan dapat memacu adrenalin, pastinya akan selalu dikenang bagi setiap pasangan. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp5 sampai Rp25 ribu rupiah.

Demikian rangkuman tempat kencan indah dan tak bikin kantong bolong. Tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk menciptakan kenangan berharga bersama pasangan di Pacitan. Dengan berbagai pilihan tempat yang nyaman dan menarik untuk mengisi waktu bersama dengan penuh kebahagiaan dan cinta.

Dalam suasana yang tenang dan penuh cinta, hemat budget tidak berarti harus mengorbankan kenangan berharga bersama pasangan.(*)

Tombol Google News

Tags:

pacitan pemkab pacitan Kuliner