Ribuan Pengunjung Grebek Gunungan 10 Ribu Tape di Tuban

Jurnalis: Ahmad Istihar
Editor: Muhammad Faizin

15 November 2023 23:15 15 Nov 2023 23:15

Thumbnail Ribuan Pengunjung Grebek Gunungan 10 Ribu Tape di Tuban Watermark Ketik
Gunungan Tape Tawaran saat kirab menyelusuri jalan Blora, Jawa Tengah sampai Desa Tawaran Kenduruan Tuban, Jawa Timur (15/11/2023)(Foto Ahmad Istihar/Ketik.co.id)

KETIK, TUBAN – Ribuan Masyarakat desa tumpah ruah mengikuti gerebek gunungan sepuluh ribu Tape Tawaran Kenduruan, Tuban, Rabu (15/11/2023)

Sebelum dibagikan kepada warga, dua gunungan berupa 1 gunungan tape dan 1 gunungan jajanan pasar di arak atau kirab berjalan melintasi tapal batas jalan Blora, Jawa Tengah hingga masuk Desa Tawaran, Kecamatan Kenduruan, Kabupaten Tuban Jawa Timur, yang menempuh jarak kurang lebih 2 kilo meter.

Acara yang dikemas festival grebek tape tawaran berjalan cukup meriah ini. Disepanjang jalan warga desa,juga disuguhi beragam hiburan. Selain tumpeng gunungan tape, peserta kirab mengenakan ragam pakaian adat dan pakaian tradisional yang di hias dengan daun Ploso  sebagai pembungkus jajanan tape. Diakhir kirab bersentral di lapangan Tawaran, Sebelum dibagikan warga atau pengunjung, Gunungan Tape dan jajanan pasar tersebut,  warga disuguhi tontonan tarian Tasowan (Tari Ploso Tawaran) sebagai pertanda serahterima seikat tape yang diserahkan kepada kepala desa beserta Forkopimcam Kenduruan (tamu undangan khusus).

Foto Kades Tawaran Mohammad Arief bersama perangkat desa (15/11/2023)(Foto Ahmad Istihar/Ketik.co.id)Kades Tawaran Mohammad Arief bersama perangkat desa (15/11/2023)(Foto Ahmad Istihar/Ketik.co.id)

Kepala Desa Tawaran Mohammad Arif mengatakan bahwa kirab tumpengan tape dan jajaran khas yang dibuat warga desa. Ia menjelaskan selain bermata pencarian pertanian, warga juga berwirausaha bidang kuliner. Sehingga jajanan Tape Tawaran menjadi icon desa. "Ada puluhan warga kami bermata pencarian di bidang produk kuliner menjadi sumber ekonomi masyarakat desa diantaranya Tape ini," jelasnya

Dengan begitu, tambah Arief dalam kegiatan festival grebek Tape ini berharap bisa memberikan semangat dan sokongan sebagai upaya meningkatan geliat UMKM yang dicanangkan Pemkab Tuban yakni mengangkat produk unggulan lewat One Village One Product (OVOP). "Festival ini bentuk dukungan kami pemdes, untuk memberikan serta mendorong UMKM khususnya tape tawaran kian dikenal semua lapisan di Tuban," lanjutnya

Orang nomor satu Desa Tawaran itu menambahkan kegiatan festival kirab tape akan dijadikan event tahunan, yang akan menjadi daya tarik warga kota maupun luar kota Tuban.

Foto Tari Plosa Tawaran sebagai pertanda tari serahterima Gunungan Tape Tawaran kepada tamu undangan (15/11/2023)(Ketik.co.id)Tari Plosa Tawaran sebagai pertanda tari serahterima Gunungan Tape Tawaran kepada tamu undangan (15/11/2023)(Ketik.co.id)

Sementara Camat Kenduruan Dhasar, mengucapkan syukur kepada warga Desa Tawaran, yang telah sukses menyelenggarakan event luar biasa berpotensi menjadi destinasi wisata budaya berbasis desa. "Alhamdulillah untuk acara Kirab Grebek Tape di Desa Tawaran lancar dan sukses,Semoga bisa menjadi inspirasi bagi desa desa yang lain di kecamatan Kenduruan untuk bisa membuat acara seperti di Tawaran,"terangnya

Camat Dhasar menandaskan Festival kirab tape tawaran merupakan agenda rutin di selenggarakan tiap tahun ,bertempat yang sama di Lapangan Perseta Tawaran. Ia berharap kegiatan ini bisa menstimulus pelaku UMKM khususnya para pengrajin jajanan tape tawaran. "Semoga berkah. Dan kegiatan ini bisa mengenalkan produk UMKM Desa Tawaran untuk lebih dikenal di Tuban maupun luar kota," harap camat Dhasar.

Pantauan dilokasi dari pukul 14.00 wib sampai pukul 17.00 wib, Ribuan warga desa tetap antusias ikuti Grebek tape. Paska tarian Plosowan ditampilkan, Mereka para pengunjung di lapangan Tawaran, langsung berdesakan untuk berebut gunungan tape dan gunungan jajan pasar. (*)  

Tombol Google News

Tags:

Tape tawaran Kenduruan UMKM OVOP budaya Kabupaten Tuban