Plt Kajari Sleman Ery Syarifah Pamit, Inilah Sosok Penggantinya

Jurnalis: Fajar Rianto
Editor: M. Rifat

23 Mei 2024 00:15 23 Mei 2024 00:15

Thumbnail Plt Kajari Sleman Ery Syarifah Pamit, Inilah Sosok Penggantinya Watermark Ketik
Bambang Yunianto Eko Putro Kajari Sleman berikutnya. (Foto: Wikipedia)

KETIK, YOGYAKARTA – Rabu kemarin (22/5/2024) jadi hari terakhir bagi Plt Kajari Sleman Ery Syarifah berkantor di Kejari Sleman.

Selanjutnya Ery Syarifah yang juga Asisten Pengawasan Kejati DIY akan menjadi Jaksa Fungsional Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta.

Pelepasan purnajabatan struktural dan mutasi jabatan pada Kejaksaan Tinggi DIY, telah dilakukan Selasa (21/05/2024) di Aula Kejati DIY.

Plt Kajari Sleman Ery baru lima bulan memimpin Kejaksaan Sleman. Di bawah kepemimpinannya kinerja Kejari Sleman terus membaik.

Pada acara perpisahan jajaran Kejari Sleman dengan Ery Syarifah, Jumat (17/5/2024) pekan lalu, kekompakan tampak terlihat di semua jajaran. Termasuk seksi pidsus Kejari Sleman dengan Kasi Pidsusnya yang baru Indra Aprio Handry Saragih.

Melalui sambungan telepon, Ery Syarifah, Rabu (22/5/2024) mengungkapkan sejumlah kebijakan yang ia lakukan demi kemajuan Kejari Sleman. Ia mengaku mengawasi secara langsung sejumlah perkara yang ditangani Kejari Sleman.

Foto Suasana perpisahan jajaran Kejari Sleman dengan Plt Kajari Sleman Ery Syarifah (berjilbab), Jumat (17/5/2024) pekan lalu. (Foto: Fajar Rianto/Ketik.co.id)Suasana perpisahan jajaran Kejari Sleman dengan Plt Kajari Sleman Ery Syarifah (berjilbab), Jumat (17/5/2024) pekan lalu. (Foto: Fajar Rianto/Ketik.co.id)

Salah satunya terkait penyidikan perkara dugaan tindak pidana korupsi hibah pariwisata Pemkab Sleman tahun 2020 yang saat ini tengah di audit oleh BPKP Yogyakarta.

"Seperti tempo hari, kemarin kami kembali menghubungi BPKP dan menanyakan soal ini," ungkapnya.

Dalam kesempatan ini Ery Syarifah meminta pamit dan minta maaf pada masyarakat luas jika ada kesalahan atau kekurangan selama menjalankan tugasnya sebagai Plt Kajari Sleman.

Kajari Sleman Yang Baru

Informasi yang diterima Ketik.co.id menyebut posisi Kajari Sleman akan segera terisi sosok baru. Pengisian jabatan tersebut tertuang dalam Keputusan Jaksa Agung RI Nomor :Kep-IV-523/C/05/2024 tanggal 21 Mei 2024 tentang Pemberhentian dan pengangkatan dari dan dalam jabatan struktural PNS Kejaksaan RI.

Dalam SK ini antara lain disebutkan bahwa Bambang Yunianto Eko Putro, yang memiliki jabatan lama Aspidsus Kejati Kalimantan Barat di Pontianak bakal punya jabatan baru menjadi Kajari Sleman.

Soal pengisian jabatan ini sudah dibenarkan Kasi Intel Kejari Sleman Ginanjar, Rabu malam (22/5/2024).

Data yang dihimpun Ketik.co.id terkait sosok Bambang Yunianto menyebutkan, selain menjalankan tugas sebagai Jaksa pada tahun 2005 dan 2006, Bambang Yunianto pernah menjabat sebagai Sekretaris Panwas Pilkada Kabupaten Pandeglang, Banten.

Selanjutnya pada 2012 ia menjabat sebagai Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara Kejari Cilegon. Lalu sejak Agustus 2013 menjadi Kepala Sub Bagian Protokol dan Pengamanan Pimpinan  Kejagung RI. Berikutnya pada tahun 2014 menjadi Kasi Intel Kejari Jakarta Utara.

Pada Februari 2018, Bambang Yunianto menjadi Kabag Protokol dan Pengamanan Pimpinan di Kejaksaan Agung RI yang pertama, sehubungan adanya pembentukan Satker baru di lingkup Biro Umum Kejagung RI.

Pada Januari 2020, ia menjabat Kajari Kabupaten Sukabumi di Cibadak. Berbagai inovasi ia ditorehkan saat menjabat sebagai Kajari Kabupaten Sukabumi itu.

Salah satunya adalah Program Jaksa Bina Desa (JABINSA). Berkat inovasi tersebut masyarakat di Kabupaten Sukabumi semakin teredukasi tentang hukum di Indonesia.

Berikutnya mulai Agustus 2022 ia dilantik sebagai Aspidsus Kejati Kalimantan Barat di Pontianak. Hingga akhirnya Bambang Yunianto sebentar lagi akan menduduki jabatan sebagai Kajari Sleman. (*)

Tombol Google News

Tags:

HUKUM Kajati DIY Kejari Sleman Kajari Sleman Dana hibah pariwisata Pemkab Sleman