Pj Wali Kota Batu Nyemplung ke Sungai Pimpin Bersih-bersih Sungai Lesti

Jurnalis: Sholeh
Editor: Marno

10 Oktober 2023 10:07 10 Okt 2023 10:07

Thumbnail Pj Wali Kota Batu Nyemplung ke Sungai Pimpin Bersih-bersih Sungai Lesti Watermark Ketik
Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai memimpin pembersihan Sungai Lesti dari sampah, Selasa (10/10/2023). (Foto: Prokopim Kota Batu)

KETIK, BATU – Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai memimpin pembersihan Sungai Lesti dari sampah, Selasa (10/10/2023). Tanpa ragu, Pj Wali Kota nyemplung ke sungai bersama masyarakat Desa Pesanggrahan, anggota Sabers Pungli, Poltekad Kodiklatad dan Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Kota Batu.

"Sesuai dengan arahan ibu gubernur Jatim bahwa untuk menghadapi bencana hidrometrologi, maka bersih-bersih sampah di aliran sungai adalah langkah antisipasi," ujar Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai.

Aries mengatakan bahwa gerakan bersih-bersih sungai tersebut akan disosialisasikan kepada seluruh warga desa maupun kelurahan. Jika kegiatan ini terlaksana di semua lingkungan, maka sungai akan terlihat lebih bersih. Sehingga, aliran sungai tersebut akan berfungsi dengan baik.

"Kita akan masukkan gerakan ini agar menyebar di seluruh wilayah Kota Batu, sehingga masyarakat sadar dan peduli pentingnya menjaga kebersihan sungai dari pencemaran sampah," kata Aries.

Menurutnya, segala langkah dan upaya yang dilakukan oleh pemerintah harus didukung oleh masyarakat. Masyarakat harus mau dan sadar untuk mengolah dan memilah sampah dari rumah. Begitu pun wisatawan harus memiliki kesadaran untuk membuang sampah pada tempatnya saat berlibur di Kota Batu.

"Kami ingin di usia Kota Batu yang ke-22 ini, gerakan bersih-bersih lingkungan, jalan dan sungai terus lebih intensif. Selain itu mencegah bencana hidrometrologi, hal ini juga menyambut target kunjungan 10 juta wisatawan ke Kota Batu," ujarnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai Kota Batu sampah sungai lesti