Pengundian Nomor Urut Pilbup Rejang Lebong Sukses, Ini Hasilnya

Jurnalis: Reno Diqqi Alghzali
Editor: M. Rifat

24 September 2024 09:00 24 Sep 2024 09:00

Thumbnail Pengundian Nomor Urut Pilbup Rejang Lebong Sukses, Ini Hasilnya Watermark Ketik
Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Rejang Lebong sedang berfose memegang nomor masing-masing, 23 September 2024 (Foto: KPU Rejang Lebong)

KETIK, REJANG LEBONG – Tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati Rejang Lebong resmi mendapatkan nomor urut masing-masing. Itu setelah pengundian yang dilaksanakan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Rejang Lebong, Bengkulu sukses, pada Senin, 23 September 2024.

Hasil pengundian nomor urut menempatkan pasangan calon nomor urut 1, yakni Fikri Thobari dan Hendri, sebagai pasangan pertama. Diikuti oleh pasangan nomor urut 2, Hendra Wahyudiansyah dan Herizal Apriansyah. Pasangan calon nomor urut 3 adalah Syamsul Effendi dan Juhendra Siregar.

Meskipun nomor urut ini ditentukan melalui undian, setiap pasangan calon menyatakan kepuasan dengan nomor urut yang mereka peroleh, sambil berencana memberikan makna khusus pada nomor urut tersebut.

Setelah mengetahui nomor urut masing-masing, pasangan calon diberi waktu untuk memulai kampanye sesuai jadwal yang telah ditetapkan oleh KPU.

Kampanye Pemilihan Bupati Rejang Lebong akan dimulai pada 25 September 2024 dan berlangsung hingga 25 November 2024. Pasangan calon diharapkan dapat menggunakan waktu tersebut dengan bijaksana untuk menyampaikan visi dan misi mereka kepada masyarakat, serta memperkenalkan program-program unggulan yang akan mereka jalankan jika terpilih. (*)

Tombol Google News

Tags:

KPU Rejang Lebong . Bengkulu Provinsi Bengkulu Fikri Bae Sejuk Siap Geser Kanan pilkada pilbub rejang lebong