Pemkab Pamekasan Raih Penghargaan UHC Awards 2024

Jurnalis: Supyanto Efendi
Editor: Mustopa

8 Agustus 2024 18:05 8 Agt 2024 18:05

Thumbnail Pemkab Pamekasan Raih Penghargaan UHC Awards 2024 Watermark Ketik
Pj Bupati Pamekasan, Masrukin pegang tropi penghargaan UHC Awards 2024 didampingi Kadinkes Pamekasan dan Kadinsos Pamekasan. (Foto: Dokumen Pemkab Pamekasan).

KETIK, PAMEKASAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pamekasan meraih penghargaan kategori madya atas capaian Universal Health Coverage (UHC) Awards 2024.

Penghargaan UHC Awards diterima langsung oleh Pj Bupati Pamekasan, Masrukin di The Krakatau Grand Ballroom TMII, Kamis, 8 Agustus 2024.

Pj Bupati Pamekasan, Masrukin mengatakan, penghargaan kategori madya UHC ini diraih karena mampu memenuhi target cakupan kepesertaan jaminan kesehatan masyarakat.

"Penghargaan ini kita raih karena capaian UHC di Kabupaten Pamekasan," katanya. 

Pihaknya mengatakan, capaian 100 persen UHC di Kabupaten Pamekasan ini merupakan hasil peran aktif, sinergitas dan kolaborasi seluruh perangkat daerah di lingkungan Pemkab Pamekasan.

"Terima kasih kepada seluruh jajaran perangkat daerah Pemkab Pamekasan serta stakeholder terkait yang telah berperan aktif, bersinergi dan berkolaborasi untuk menjamin kesehatan masyarakat Kabupaten Pamekasan," ucapnya.

Menurut dia, penghargaan kategori madya menjadi bukti komitmen bersama seluruh stakeholder di Kabupaten Pamekasan untuk terus memberikan layanan jaminan kesehatan kepada seluruh masyarakat.

“Penghargaan UHC Awards tahun 2024 ini tentu menjadi bukti nyata dari komitmen kami dalam memberikan layanan kesehatan terbaik kepada masyarakat," tandasnya.

Dia berharap penghargaan yang diraih tersebut bisa menguatkan tekad dan semangat bersama untuk memastikan setiap masyarakat Kabupaten Pamekasan memiliki kesempatan yang sama untuk hidup sehat dan terjamin kesehatannya. (*).

Tombol Google News

Tags:

Pemkab Pamekasan raih penghargaan UHC awards