KETIK, BATU – Dukungan kepada calon Wali Kota Batu dan Wakil Wali Kota Batu Nurochman dan Heli Suyanto (NH) terus mengalir. Kali ini dukungan datang dari kalangan Grassroots yang menamakan diri Koalisi Wong Embongan.
Istilah Wong Embongan mengacu pada mereka yang mencari penghidupan di sektor informal di jalanan. Seperti sopir angkot, driver ojol, ojek pangkalan, tukang parkir, kuli bangunan hingga pedagang kaki lima (PKL).
Koalisi Wong Embongan membulatkan dukungan terhadap putra daerah itu yang dinilai memiliki visi misi konkrit untuk kota kelahiran mereka.
"Sudah waktunya warga Kota Batu memilih pemimpin yang kredibel dan mengetahui akar permasalahan yang ada di Kota Batu," katanya, Senin 18 November 2024.
Pria yang akrab disapa Bedong itu mengungkapkan, Nurochman dan heli adalah sosok ideal. Tak hanya sekedar putra daerah, mereka juga terbukti telah memberikan kontribusi penuh kepada masyarakat selama mengemban amanah sebagai wakil rakyat selama ini.
”Jangan sampai wong batu kembali hanya jadi penonton. Jangan menggadaikan masa depan anak-anak kita, saudara kita semua dengan hal yang tak seberapa," ujarnya.
Menurut Bedong, selama 23 tahun Kota Batu berdiri, Kota Batu dipimpin orang yang tidak mengerti akar dan sejarah Kota Batu. Ia tak yakin jika sosok dari luar daerah tidak akan bisa maksimal dalam menyerap aspirasi dan kebutuhan dari seluruh elemen masyarakat Kota Batu.
”Kami berharap kepemimpinan Cak Nur dan Mas Heli nanti bisa membawa Kota Batu menuju masa depan yang lebih sejahtera, di mana warga Kota Batu dapat bekerja dan hidup layak di tanah kelahiran mereka,” harapnya.(*)