Ketua Koni Blitar, Tonny Andreas Mantap Maju AG 2

Jurnalis: Favan Abu Ridho
Editor: Gumilang

17 Mei 2024 15:00 17 Mei 2024 15:00

Thumbnail Ketua Koni Blitar, Tonny Andreas Mantap Maju AG 2 Watermark Ketik
Tonny Andreas saat memberikan keterangan, Kamis (16/5/2024) (foto: Favan/ketik.co.id)

KETIK, BLITAR – Tonny Andreas, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Blitar, melalui timnya mengembalikan formulir pendaftaran calon Wakil Bupati (Cawabup) Blitar ke DPC PDI Perjuangan, Kamis (16/05/2024).

Bapak Olahraga Blitar ini mengatakan, mengikuti pendaftaran sebagai Cawabup karena dilatarbelakangi beberapa faktor. Di antaranya, karena kondisi Kabupaten Blitar saat ini yang memerlukan pembenahan-pembenahan yang lebih baik.

Tonny juga mengaku telah mendapat restu dari ulama muda Blitar yang lagi viral, Gus Iqdam. Bahkan Tonny juga rutin mengikuti rutinan majelis ta’lim di markas Sabilu Taubah yang dipimpin Gus Iqdam.

“Gus Iqdam juga sudah memberikan restu untuk saya maju jadi bakal calon Wakil Bupati Blitar,” jelas Tonny. Lebih lanjut, Tony juga menyatakan banyak elemen masyarakat yang mendesak dirinya untuk ikut Pilkada.

Mulai dari 14 kepala desa, organisasi keolahragaan hingga organisasi-organisasi kemasyarakatan yang ada di Kabupaten Blitar, menemui dan memintanya untuk maju jadi pimpinan daerah.

“Sejauh ini, cukup banyak masyarakat yang sebetulnya membutuhkan perhatian dan kehadiran pemerintah daerah. Dalam menjawab persoalan dan tantangan kehidupan yang tengah berjalan. Khususnya persoalan di pesisir Kabupaten Blitar wilayah Selatan yang kurang mendapat perhatian serius dari pemerintah daerah,” bebernya gamblang.

Tonny melanjutkan, untuk itu, jika dirinya dipercaya mendapat rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan sebagai pasangan calon di Pilkada 2024 dan menerima amanah masyarakat.

Dirinya siap berjuang dan bergerak membangun pemerataan untuk kesejahteraan seluruh masyarakat Kabupaten Blitar. “Optimalisasi infrastruktur juga menjadi agenda kerja saya yang serius untuk direalisasikan,” imbuhnya.

Jika mendapat rekom dari pusat, Tonny Andreas juga siap memanfaatkan relasi dari Jakarta para investor agar gencar menanam investasi di Kabupaten Blitar.

“Ini untuk membangun infrastruktur yang lebih baik, fasilitas umum hingga pembangunan fasilitas bidang olahraga yang memadai. Nanti tokoh-tokoh agama dan masyarakat akan kita libatkan untuk bersama-sama menjalankan beberapa program yang akan kita jalankan,” pungkasnya. (*)

 

Tombol Google News

Tags:

Tonny Andreas Ketua KONI Cawabup Blitar Kabupaten Blitar pdi perjuangan