35 Peserta Bersaing di Pemilihan Putri Hijabfluencer Banten 2024

Jurnalis: Wandi Ruswannur
Editor: Muhammad Faizin

2 Mei 2024 12:00 2 Mei 2024 12:00

Thumbnail 35 Peserta Bersaing di Pemilihan Putri Hijabfluencer Banten 2024 Watermark Ketik
Peserta Putri Hijabfluencer Banten 2024 (Foto: dok. Putri Hijabfluencer Banten)

KETIK, TANGERANG – Audisi Pemilihan Putri Hijabfluencer Banten 2024 telah dilaksanakan, di mana sebanyak 25 peserta yang hadir dan 10 peserta yang mengikuti tahap online dari berbagai kota/kabupaten yang ada di provinsi Banten.

Diketahui, dewan juri dalam pemilihan Putri Hijabfluencer Banten 2024, yaitu:
1. Julia Iskandar (Regional Director Putri Hijabfluencer Banten)
2. Adhiya Cahyaningrum (Winner Putri Hijabfluencer Banten 2023)
3. Karin Vasya Jelita (Ru 1 Putri Hijabfluencer Banten 2023)
4. Nila Kusuma Dewi (Ru 2 Putri Hijabfluencer Banten 2024)
5. Urmila Rachmita (Ru 3 Putri Hijabfluencer Banten 2023)
6. Nur Hidayah (Putri Berbakat Banten 2023)

Regional Director Putri Hijabfluencer Banten, Julia Iskandar mengatakan, bahwa audisi Putri Hijabfluencer Banten 2024 sukses d gelar dengan sangat meriah yang mana audisi tersebut ini dilaksanakan di Apartemen Victoria Square, Tangerang.

 

Foto Julia Iskandar, Regional Director Putri Hijabfluencer Banten (Foto: dok. pribadi)Julia Iskandar, Regional Director Putri Hijabfluencer Banten (Foto: dok. pribadi)

 

Julia sapaan akrabnya juga menyampaikan, bahwa peserta yang hadir begitu sangat antusias dari segi persiapan, yang mana nanti 20 peserta yang lolos akan melanjutkan ke Grandfinal daerah yang akan dilaksanakan di Almahmudah Manasik Training Center (AMTC) Kota Tangerang Selatan, pada Minggu, 12 Mei 2024.

"Sedikit berbeda dari tahun sebelumnya audisi ini didukung langsung oleh owner dari Apartemen Victoria Square Cimone Tangerang yaitu Bapak Joewono dan Direktur utama yaitu Bapak Ruby hermansyah. Beliau berpesan bagi finalis yang masuk Top 10 Putri Hijabfluencer Banten 2024 ini dikasih free penginapan selama 3 hari 3 malam untuk staycation di sana," terangnya, Kamis (02/05/2024).

Dalam hal ini Julia menyatakan, acara yang memiliki slogan "Cantik Sehat, Cerdas Kreatif, Muslimah Inspirasi" ini memberikan kesempatan kepada wanita muslimah di luar sana untuk mengembangkan minat serta bakatnya agar tetap terus berkarya dan menginpirasi untuk para wanita di Indonesia.

"Untuk rangkaian audisi tersebut dilakukan yang mana seluruh peserta harus mengikuti seleksi di antaranya yaitu test tulis, wawancara, unjuk bakat, catwalk, keagamaan, dan membuat konten," tambahnya.  

Selain itu kata Dia, acara tersebut juga didukung langsung oleh Produk dari Brasov Parfume yang mana seluruh peserta akan membuat konten kreatif sebagai melatih untuk menjadi Putri Hijabfluencer.
 
"Didukung juga oleh brand Kosmetik yaitu Jafra_id yang mana akan diberikan dan dipilih 5 terbaik dari seluruh peserta untuk menerima goodibag. Sungguh sangat luar biasa peserta Audisi Putri Hijabfluencer Banten 2024 ini, semoga apa yang diusahakan itu yang terbaik, tetap semangat dan goodluck putries," tutupnya.

Tombol Google News

Tags:

Tangerang Cantik Julia Iskandar Regional Director Putri Hijabfluencer Banten 2024