Yuk Gabung Duta Pariwisata Jawa Barat, Cek Syaratnya!

Jurnalis: Wandi Ruswannur
Editor: Naufal Ardiansyah

4 Desember 2023 11:33 4 Des 2023 11:33

Thumbnail Yuk Gabung Duta Pariwisata Jawa Barat, Cek Syaratnya! Watermark Ketik
Duta Pariwisata Jawa Barat (Foto: dok. pribadi)

KETIK, BANDUNG – Kampanye sadar wisata memberikan pemahaman pembangunan pariwisata berkelanjutan di berbagai daerah tujuan wisata, khususnya di Jawa Barat.

Di antaranya berbagai elemen penting wisata bagaimana membangun pariwisata berkelanjutan dengan penerapan Sapta Pesona, Pelayanan Prima dan Clean, Health and Safety Environment (CHSE).

Dalam hal ini, pemilihan Duta Pariwisata memberikan ruang kepada para remaja atau pemuda yang memiliki potensi, bakat dan kompetensi untuk bersama-sama membangun dunia kepariwisataan di Jawa Barat. 

"Hal ini dilaksanakan guna menciptakan generasi muda yang kreatif, berjiwa enterprenuership, serta menjunjung tinggi nilai-nilai seni budaya, kearifan lokal dan berkelanjutan," unggah akun Duta Pariwisata Official Jabar, Senin (4/12/2023).

Sebelumnya, Reagan Evan Collin dari Kota Depok dan Serafin Ernesta Putri Anggari dari Kabupaten Bekasi terpilih sebagai juara Duta Pariwisata Jawa Barat 2023.

Berikut syarat dalam melakukan pendaftaran sebagai Duta Pariwisata Jawa Barat 2024:

Registration
• Pria dan Wanita
• Usia Minimal 16-28 Tahun
• Memiliki Garis Keturunan / Bekerja / Berkuliah dan Studi
/ Berdomisili di Provinsi Jawa Barat
Tinggi minimal Pria 165 dan Wanita 160
2024
• Memiliki komitmen tinggi
• Sehat Jasmani dan Rohani

Adapun persyaratan Finalis:
• Mampu Berbahasa Indonesia
• Berbahasa Asing manjadi Nilai tambah
• Belum Menikah dan Bebas Narkoba
• Tidak Pernah Terlibat Dalam Masalah Hukum

-Berpenampilan Menarik dan Berkepribadian Baik
• Bersedia Menjadi Wakil Jawa Barat di Ajang Nasional
dpijawabarat@gmail.com

LINK PENDAFTARAN
Ini link pendaftarannya

+62 85624692800 Narahubung 1

+62 87883167121 Narahubung 2

officialdutapariwisatajabar

Tombol Google News

Tags:

Duta Pariwisata Jawa Barat Cek Syaratnya! Lingkungan