Usai Ditetapkan, Pasangan Krisdayanti- Dewa Tancap Gas Konsolidasi Internal

Jurnalis: Sholeh
Editor: Mustopa

22 September 2024 20:49 22 Sep 2024 20:49

Thumbnail Usai Ditetapkan, Pasangan Krisdayanti- Dewa Tancap Gas Konsolidasi Internal Watermark Ketik
Krisdayanti didampingi Dewa dan Pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Batu memberikan keterangan usai rapat kerja cabang khusus, Minggu 22 September 2024. (Foto: Sholeh/Ketik.co.id)

KETIK, BATU – Usai ditetapkan sebagai pasangan calon oleh KPU Kota Batu, Krisdayanti- Kresna Dewanata Prosakh langsung tancap gas melakukan konsolidasi seluruh jajaran pengurus PDI Perjuangan. Mulai dari DPD, DPC, PAC, ranting dan badan sayap. 

Konsolidasi itu dikemas dalam rapat kerja cabang khusus DPC PDI Perjuangan Kota Batu di sebuah hotel, Minggu 22 September 2024.

Calon Wali Kota Batu, Krisdayanti menyampaikan keyakinannya memenangkan Pilkada Kota Batu. Menurutnya Pilkada bukan sekadar konsolidasi, namun juga momen bergerak bersama rakyat. 

"Hari ini adalah limit kami untuk melakukan konsolidasi bersama, seiring tugas kami di DPR RI yang harus diselesaikan," katanya, kepada awak media.

Artis dan mantan anggota DPR RI itu akan bersama-sama berkomitmen, bersatu dan bergerak bersama jajaran PDI Perjuangan Kota Batu. Menurutnya, melalui cara ini optimistis bisa memenangkan Pilkada Kota Batu.

"Kami tidak boleh melupakan segala energi yang telah dilakukan relawan. Mesin-mesin partai sudah panas dan relawan yang sudah saling bersinergi, untuk meyakinkan jalan-jalan kemenangan itu bisa kami capai bersama," urainya.

Sementara, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Batu, Punjul Santoso menyampaikan rapat kerja cabang khusus itu bertujuan menyatukan semangat untuk memenangkan calon PDI Perjuangan baik di tingkat provinsi maupun Kota Batu 

"Di tingkat provinsi ada pasangan Risma-Gus Hans dan di tingkat kota ada Kris Dayanti (KD)-Dewa," tambahnya.

Punjul optimistis, PDI Perjuangan bisa memenangkan Pilkada Kota Batu. Karena menurutnya pada pileg kemarin, PDI Perjuangan berhasil meraih hampir 25 ribu suara.

Kemudian ditambah dengan perolehan suara Nasdem sebanyak 8 ribu suara. Diketahui, Kresna Dewanata Prosakh merupakan Ketua DPD Nasdem Kota Batu.

"Ini jadi modal awal kami. Untuk penguatannya, melalui anak ranting karena jumlah TPS kita sudah berkurang dari 611 jadi 302," jelas Punjul.

"Maka kami akan melakukan konsolidasi mulai dari pengurus yang ada di tingkat RT-RW, desa/kelurahan dan kecamatan untuk mengkonsolidasikan sesuai TPS masing-masing," tandasnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

Kota Batu Pilkada 2024 Krisdayanti-Dewa DPC PDI Perjuangan Kota Batu