KETIK, TRENGGALEK – Tim Pemenangan Luluk-Lukman wilayah Trenggalek, Sukarodin menyerukan kepada seluruh kader PKB se-Trenggalek bersungguh-sungguh memenangkan pasangan nomor 1 di Pilgub Jatim 2024, Luluk Nur Hamidah-Lukmanul Khakim.
Sukarodin menegaskan, seruan memenangkan Luluk-Lukman tidak hanya datang dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC), namun juga datang dari beberapa tokoh agama. Seperti Ketua Dewan Syuro PKB, KH Ma'ruf Amin. Sehingga, tidak ada alasan bagi kader di daerah untuk tidak tegak lurus.
"Kalau yang di jajaran pengurus pusat sudah mengintruksikan, tentu yang di bawah wajib mengamini," ucapnya, Selasa, 19 November 2024.
Sukarodin menyampaikan, sebagai kader PKB kalau diberi tugas maka harus totalitas. "Kader itu tidak itung-itungan, berani rugi , terutama kalau itu perintah kyai untuk kepentingan masyarakat banyak," ujar Sukarodin.
"Intinya, kader PKB harus kokoh pendiriannya, tidak mudah tergoda oleh apapun dalam upaya memenangkan Luluk-Lukman di Trenggalek," imbuhnya.
Politisi senior PKB Trenggalek ini menyebut jika tim pemenangan Luluk-Lukman akan tetap konsisten dalam berjuang dan pantang menyerah, meskipun harus bertarung dengan dua Srikandi Jatim yang sudah akrab di telinga masyrakat.
"Perjuangan itu melelahkan tapi terasa nikmat. Pendeknya tidak ada kata menyerah," tukasnya.
Pria yang tercatat sebagai anggota DPRD Kabupaten Trenggalek periode 2024-2029 itu tidak menampik di sisa waktu yang ada sekarang ini, semua tim bergerak cepat dengan melakukan pemetakan wilayah. Tak terkecuali melakukan konsolidasi.
Ketika disinggung peluang Luluk-Lukman di Trenggalek, dia enggan berandai-andai.
"Terpenting kita terus bergerak dan berjuang dan tegak lurus intruksi dari DPP dan DPC. Sebagai partai besar di Trenggalek tentu ini menyangkut harga diri partai untuk menangkan Luluk-Lukman," tutupnya. (*)