Peringati HUT Partai Demokrat ke 23, Lumajang Targetkan Menang Pilkada dan Pilgub Jatim

Jurnalis: Abdul Fatah
Editor: Muhammad Faizin

14 September 2024 17:47 14 Sep 2024 17:47

Thumbnail Peringati HUT Partai Demokrat ke 23, Lumajang Targetkan Menang Pilkada dan Pilgub Jatim Watermark Ketik
Ketua DPC Partai Demokrat Lumajang serahkan potongan tumpeng kepada kader senior (Foto : Abdul Fatah / Ketik)

KETIK, LUMAJANG – Ketua DPC Partai Demokrat Lumajang H. Idris Marzuqi, S.Pd mengingatkan pengurus dan kader Partai Demokrat Lumajang untuk tetap kompak dalam perjuangan pada setiap moment politik yang ada. Hal ini disampaikan H. Idris Marzuqi ketika memberikan arahan pada peringat HUT Partai Demokrat ke 23 di Kantor DPC Partai Demokrat Lumajang pada hari ini, Sabtu (14/9).

Setelah berhasil mempertahankan suara Partai Demokrat di Kabupaten Lumajang dengan empat kursi, H. Idris Marzuqi mengingatkan pentingnya soliditas seluruh pengurus partainya untuk bersiap memenangkan Pilkada Lumajang dan Pilgub Jatim.

“Alhmadulillah Lumajang pada Pileg kemarin berhasil mempertahankan jumlah kursinya di DPRD Lumajang. Beberapa daerah turun jumlah kursinya, bahkan ada yang sama sekali tidak mendapatkan kursi di DPRD Kabupaten. Berkat kekompakan teman-teman semua, Lumajang tetap dengan empat kursi. Ini harus kita syukuri, dan sebentar lagi kita menyambut Pilkada Lumajang dan Pilgub Jatim,” kata H. Idris Marzuqi.

Dikatakan, untuk Pilkada Lumajang, Partai Demokrat memberikan dukungan kepada pasangan Ir. Hj. Indah Amperawati dan Yudha Adji Kusuma. Sementara untuk Pilgub Jatim Partai Demokrat mendukung Khofifah Indar Parawasan yang berpasangan dengan Ketua DPD Partai Demokrat Jatim Emil Dardak.

“Di Kabupaten Lumajang kita harus berkerja keras untuk memenangkan Bunda Indah dan Mas Yudha. Ini pasangan yang tepat untuk pembangunan Lumajang ke depan. Sedangkan untuk Pilgub sudah jelas kita akan mendukung Bu Khofifah dan Mas Emil yang merupakan Ketua DPD Partai Demokrat Jatim, maka keduanya harus kita perjuangkan untuk menang,” urai H. Idris Marzuqi.

Acara HUT Partai Demokrat di Kabupaten Lumajang ditandai dengan pemotongan tumpeng. Potongan tumpeng oleh Ketua DPC Partai Demokrat diberikan kepada pengurus senior partai itu, Susetyo, mantan anggota DPRD Lumajang.

Hadir dalam acara HUT Partai Demokrat ke ke 23 ini, Pengurus DPC Partai Demokrat Lumajang, Anggota Dewan terpilih dan pengurus PAC se-Kabupaten Lumajang. Usai doa bersama dan pemotongan tumpeng, acara ditutup dengan makan siang di Kantor DPC Partai Demokrat JLT Lumajang.

Tombol Google News

Tags:

HUT Partai Demokrat Lumajang H. Idris Marzuqi Ketua DPC Partai Demokrat Lumajang Pilkada Lumajang Pilgub Jatim berita lumajang hari ini