Pelantikan Bamag Bondowoso, Pj Bupati Ajak Jaga Kerukunan

Jurnalis: Ari Pangistu
Editor: M. Rifat

11 Juli 2024 03:01 11 Jul 2024 03:01

Thumbnail Pelantikan Bamag Bondowoso, Pj Bupati Ajak Jaga Kerukunan Watermark Ketik
Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto saat menyaksikan langsung seremonial pelantikan pengurus Bamag, Kamis (11/7/2024) (Foto: Diskominfo Bondowoso)

KETIK, BONDOWOSO – Pengurus Badan Musyawarah Antar Gereja (Bamag) Bondowoso periode 2024-2029 resmi dilantik, pada Kamis (11/7/2024).

Pelantikan yang berlangsung khikmat di Pedopo Kabupaten itu disaksikan langsung oleh Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto, dan sejumlah perwakilan TNI-Polri. 

Ketua Bamag yang baru saja dilantik, Pendera Karunia Zebua mengatakan, apresiasinya terhadap perhatian Pemkab Bondowoso selama ini. Itu karena di pengurusan Bamag yang sebelumnya ada banyak dukungan yang diberikan.

Kegiatan yang banyak didukung oleh Pemkab di antaranya seperti bantuan sosial keagaaman, insentif guru sekolah Minggu dan lainnya. “Terima kasih Pak Pj Bupati,” ujarnya.

Ia meneruskan ke depan Bamag diharapkan lebih eksis lagi dalam berbagai kegiatan internal atau pun kegiatan kolaborasi dengan Pemkab Bondowoso.

Di samping itu, pihaknya dan seluruh umat kristiani mengaku siap bersatu mendukung pelaksanaan Pilkada 2024 agar berjalan sukses, damai, dan kondusif.

Ketua Bamag Provinsi Jawa Timur, Pendeta Prof. Sonic Pranoto, berpesan agar anggota Bamag yang baru dilantik harus mendukung Pemkab Bondowoso. Itu karena kesejahteraan kota adalah tanggung jawab bersama.

“Jalan di tempat ngomong tok, berbuat tidak. Berbuat lebih baik daripada tidak, mendukung Pemerintahan kita,” jelas pria asli Bondowoso itu.

Sementara itu, Pj Bupati Bondowoso, Bambang Soekwanto, mengucapkan selamat atas pelantikan pengurus Bamag yang baru.

Menurutnya, keberadaan Bamag khususnya di Bondowoso, diharapkan dapat menciptakan sinergi antara pemerintah dengan organisasi keagamaan dan tokoh agama.

“Ini bentuk komitmen kita untuk menjaga kerukunan dan kebersaman antara Pemkab dengan tokoh agama dan umat bergama,” ujarnya.

Ia menegaskan Bamag memiliki peran yang sangat strategis dalam menjaga kerukunan umat bergama. Untuk itulah, pihaknya mengajak seluruh pengurus Bamag dan umat kristiani agar ikut serta mendukung kemajuan kota.

“Mari kita terus bekerja sama, menjaga kerukunan, dan membangun Bondowoso yang lebih baik,” pungkasnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

Bondowoso #BamagBondowoso #PjBupatiBondowoso