Nonton Piala Dunia U-17 di GBT, Kartika Berliana Banjir Pujian Netizen

Jurnalis: Wandi Ruswannur
Editor: Muhammad Faizin

20 November 2023 04:18 20 Nov 2023 04:18

Thumbnail Nonton Piala Dunia U-17 di GBT, Kartika Berliana Banjir Pujian Netizen Watermark Ketik
Kartika Berliana nonton Piala Dunia U-17 di Stadion GBT (Foto: dokumen pribadi)

KETIK, SURABAYA – Gelaran Piala Dunia U-17 Indonesia yang dihelat sejak 10 November 2023 lalu, tidak hanya menyedot animo kaum Adam. 

Para kaum Hawa pun tidak mau ketinggalan. Salah satunya adalah Kartika Berliana Tjakradidjaja, yang akrab disapa dengan panggilan Kartika. Ia mengaku antusias menonton langsung Piala Dunia U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. 

Melansir dari akun perempuan cantik pemilik media sosial Instagram @kartikaberlianaofficial dengan 626 ribu pengikut dan 747 postingan hingga Senin, 20 November 2023 kerap mendapatkan respon dengan beragam sanjungan dan komentar positif.

Kartika menulis dengan caption "Opening Ceremony World Cup U-17 πŸ₯³Bangga banget Indonesia jadi negara pertama di Asia Teggara yang dipercayakan mengadakan worldcup u17 @fifaworldcup πŸ‡²πŸ‡¨πŸ‡²πŸ‡¨πŸ‡²πŸ‡¨".

Kemudian ia menambahkan "Happy banget bisa activity sama idola idola dari waktu masih sekolah πŸ₯³ #u17wc #inspiringstars".

Sontak dalam waktu yang tidak lama, hingga berita ini ditulis unggahan tersebut telah mendapatkan puluhan ribu like atau suka dan ratusan komentar dari netizen.

"Cantik banget dan tambah manis dah cintaku," tulis akun @chemonk*****

"Love you sayank," goda akun @m_deris*****

"Waduh artis ibu kota datang semua ini," sebut akun @oktadwi*****

"Keren Kartika, sukses selalu πŸ‘πŸ‘πŸ‡²πŸ‡¨πŸ‡²πŸ‡¨πŸ‡΅πŸ‡ΈπŸ‡΅πŸ‡Έ," tulis akun @ophan*****

Sementara itu, akun @jeriko***** berdoa "sehat sehat selalu πŸ™πŸ™πŸ™πŸ™πŸ™πŸ™".

"Gimana rasa panasnya Surabaya πŸ€£πŸ˜€," tanya akun @husen*****

"Puanaseee puollll πŸ”₯πŸ˜‚," jawab @kartikaberlianaofficial

Kartika yang lahir pada tanggal 01 Juni 1993 ini merupakan seorang pembawa acara, model dan aktris Indonesia. Dia memulai karier saat mengikuti ajang Puteri Indonesia 2012-2013.

Dara cantik asal Kota Kembang tersebut tersorot kamera ikut serta menonton langsung Piala Dunia U-17 di Jakarta Internasional Stadium.

Kartika mulai dikenal ketika bermain di film pertamanya seperti The Lawyers: Pokrol Bambu tahun 2019.

Ia juga kerap tampil di layar kaca sebagai pembawa acara:
1. Halo Selebriti
2. Piala Dunia FIFA 2014
3. Piala Dunia FIFA 2018
4. Kejuaraan Eropa UEFA 2020
5. One Pride Championship
6. Merah Putih Peristiwa
7. Obrolan Pagi
8. Kuis Bola Dunia Golegar 2023

Sebagai tambahan informasi, Piala Dunia U-17 FIFA 2023 adalah edisi ke-19 dari Piala Dunia U-17 FIFA, turnamen sepak bola remaja putra internasional dua tahunan yang diikuti oleh tim nasional di bawah usia 17 tahun asosiasi anggota FIFA. 

Ini merupakan pertama kalinya Indonesia terpilih sebagai tuan rumah turnamen FIFA dan menjadi Piala Dunia U-17 FIFA pertama yang diadakan di kawasan Asia Tenggara sekaligus yang keenam di benua Asia.

Turnamen ini juga menjadi turnamen FIFA ketiga yang diadakan di kawasan tersebut setelah Kejuaraan Dunia Remaja FIFA 1997 di Malaysia dan Piala Dunia Futsal FIFA 2012 di Thailand.

Adapun lokasi Piala Dunia U-17 Indonesia berada di empat stadion, yaitu Jakarta Internasional Stadium (JIS) Jakarta, Stadion Si Jalak Harupat (SJH) Bandung Jawa Barat, Stadion Manahan Solo Jawa Tengah, dan Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya Jawa Timur. (*)

Tombol Google News

Tags:

Cantik Piala Dunia U-17 stadion GBT Kartika Berliana netizen