MUI Pusat Deklarasikan 7 Poin Pemilu Damai dan Bermartabat, Ini Isinya!

Jurnalis: Wandi Ruswannur
Editor: M. Rifat

20 Januari 2024 06:02 20 Jan 2024 06:02

Thumbnail MUI Pusat Deklarasikan 7 Poin Pemilu Damai dan Bermartabat, Ini Isinya! Watermark Ketik
MUI menggelar deklarasi pemilu damai dan bermartabat di Jakarta (19/1/2024) (Foto: dok. MUI)

KETIK, JAKARTA – Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat menggelar Silaturahmi Nasional (Silatnas) dalam rangka mendeklarasikan Pemilu 2024 yang damai dan bermartabat di Jakarta, Jumat (19/01/2024).

Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI), KH Anwar Iskandar mempimpin deklarasi pemilu damai, yang diikuti oleh sejumlah tokoh perwakilan dari ormas Islam, majelis-majelis agama, KPU, Bawaslu, TNI dan Polri yang juga turut membacakan secara bersama-sama.

"Ini merupakan deklarasi yang menjadi landasan sikap MUI beserta tokoh-tokoh yang hadir dalam Silatnas untuk berkomitmen mengawal Pemilu 2024 yang damai dan bermartabat," kata Kiai Anwar Iskandar.

Sementara itu, Ketua MUI Pusat Bidang Dakwah dan Ukhuwah, KH Cholil Nafis dalam keterangan tertulis juga menyebut Pancasila khususnya sila pertama menjadi landasan dalam pergerakan.

"Berangkat dari ajaran agama, kita mendukung nilai-nilai keagamaan berdasarkan Pancasila, khususnya sila pertama, Ketuhanan Yang Maha Esa, yang menjadi landasan pembinaan umat. Hal ini merupakan kontribusi kita bagi bangsa dan negara," ujarnya.

Secara khusus dia berharap banyak masyarakat akan memilih pemimpin berintegritas, bukan karena uang ataupun sentimen kesukuan.

"Saya berharap, dalam pemilu tahun ini, rakyat dapat memilih pemimpin berdasarkan hati nurani, tanpa pengaruh money politik atau sentimen kesukuan, melainkan berlandaskan penilaian atas track record dan visi misi calon pemimpin," imbuhnya menutup pernyataan.

Berikut 7 point utama deklarasi Pemilu 2024 yang damai dan bermartabat, yaitu:

1. Berkomitmen untuk menjaga dan mengawal proses demokrasi, sesuai tahapan Pemilu 2024 agar berjalan dengan aman, damai, jujur, adil dan bermartabat.

2. Mengajak semua komponen bangsa untuk berpartisipasi aktif mendukung dan menyukseskan pelaksanaan Pemilu 2024. 

3. Mengajak seluruh warga negara Indonesia yang memiliki hak pilih untuk menggunakan haknya dengan penuh tanggung jawab. 

4. Mengajak semua pihak untuk ikut aktif melakukan pemantauan dan pengawasan terhadap setiap tahapan pelaksanaan pemilu agar berjalan sesuai aturan, berlangsung secara aman, damai, jujur, adil dan bermartabat. 

5. Mengajak semua pemangku kepentingan, Paslon, Timses, Parpol dan Elite Politik untuk bersikap sportif dan taat azas dalam berkampanye dengan tidak menjadikan konten agama dan SARA sebagai bahan kampanye negatif dan bahan candaan.

6. Mendesak seluruh komponen bangsa baik pemerintah, peserta pemilu maupun masyarakat untuk menerima hasil apapun yang dilaksanakan dengan netral, jujur, adil dan bermartabat.

7. Mengajak seluruh komponen bangsa untuk menjadikan Pemilu sebagai pesta demokrasi yang menjunjung perbedaan pilihan, namun tetap menjaga persaudaraan dan persatuan. (*)

Tombol Google News

Tags:

MUI Silatnas Pemilu damai dan bermartabat