Eva Dwiana: Pemerintah Kota Harus Sigap Hadapi Bencana Alam

Jurnalis: Andriego Pandega
Editor: M. Rifat

22 Mei 2024 00:13 22 Mei 2024 00:13

Thumbnail Eva Dwiana: Pemerintah Kota Harus Sigap Hadapi Bencana Alam Watermark Ketik
Anggota Asosiasi Pemerintahan Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) Konwil II Sumbagsel fot bersama , Selasa (21/5/2024). (Foto: Humas Apeksi Sumbangsel for Ketik.co.id)

KETIK, BANDAR LAMPUNG – Komisariat Wilayah (Komwil) II Sumbagsel Asosiasi Pemerintahan Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) gelar acara seminar di Kota Bandar Lampung. Tepatnya di Hotel The Mercure Selasa (21/5/2024).

Tema yang diangkat kali ini adalah "Kita ini Indonesia Kota Sejahtera Indonesia Maju".

Dalam sambutannya, Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana yang juga menjabat Ketua Komisariat Wilayah II Apeksi mengatakan, kebijakan pemerintah kota terutama di wilayah II yaitu memperkuat perekonomian perkotaan serta Kesiap-siagaan dalam menghadapi sebuah bencana alam.

"Kita Pemerintahan Kota harus memiliki Program yang dapat memperkuat ekonomi perkotaan dan juga menyusun anggaran tak terduga seperti bencana alam," jelas Eva Dwiana.

Selain itu Wali Kota Bandar Lampung juga menegaskan perlunya pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.

Hal ini berperan sebagai peningkatan ekonomi yang menciptakan akses dan kesempatan yang luas bagi masyarakat. Kemudian meningkatkan kesejahteraan dan mengurangi kesenjangan antar kelompok masyarakat, kota, dan wilayah.

"Hal ini diwujudkan melalui prioritas pembangunan meliputi sumber daya manusia berkualitas yang mampu menciptakan peluang dalam upaya kemakmuran ekonomi,” kata Eva.

Sementara itu, pengurus APEKSI indah menyampaikan permohonan maaf dari ketua APEKSI yang juga Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi yang tidak bisa hadir.

Itu dikarenakan ada kegiatan di Pemkot Surabaya yang tidak bisa diwakilkan. Dia menyebut harapannya semoga kegiatan raker APEKSI Komwil II Sumbangsel di Bandar Lampung berjalan sukses dan lancar.

Dia berharap acara ini juga membawa dan mengangkat isu-isu nasional agar bisa menjadi rekomendasi bersama untuk kemajuan pemerintahan kota di indonesia.

"Sekali lagi ucapan terima kasih kepada pemerintahan kota Bandar Lampung sebagai tuan rumah dalam acara raker Apeksi Komwil II bisa berjalan dengan baik dan sukses," jelas Indah. (*)

Tombol Google News

Tags:

apeksi Bandar Lampung Lampung Rapat Kerja Pemerintahan Kota