Delapan Jam KPK Geledah Ruangan Biro Kesra Pemprov Jatim, Amankan 1 Koper

Jurnalis: Moch Khaesar
Editor: Muhammad Faizin

16 Agustus 2024 11:15 16 Agt 2024 11:15

Thumbnail Delapan Jam KPK Geledah Ruangan Biro Kesra Pemprov Jatim, Amankan 1 Koper Watermark Ketik
Penyidik KPK membawa koper merah hasil penggeledahan yang dilakukan di ruang Kesra Pemprov Jatim, Jumat (16/8/2024). (Foto: Khaesar/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Sekitar delapan jam penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah ruangan Biro Kesra Pemprov Jatim. Dalam penggeledahan itu penyidik KPK membawa satu koper berwarna merah usai melakukan penggeledahan di lingkungan Pemprov Jawa Timur yang berada di Jalan Pahlawan Kota Surabaya, Jumat (16/8).

KPK melakukan penggeledahan di lantai 5 Gedung Setdaprov yang diduga merupakan ruangan Biro Kesra Pemprov Jatim. Mereka baru keluar pukul 16.06 WIB.

Saat keluar, penyidik KPK memilih untuk diam dan langsung melenggang keluar gedung Setdaprov Jatim. Koper itu sendiri dimasukkan ke salah satu mobil Toyota Innova hitam yang sedari tadi sudah terparkir.

Sejumlah penyidik KPK itu kemudian meninggalkan lingkungan Pemprov Jatim dengan menaiki tiga mobil Innova hitam. Belum diketahui kemana tujuan dan target penggeledahan mereka berikutnya.

Juru Bicara KPK Tessa Mahardhika Sugiarto membenarkan penggeledahan itu merupakan rangkaian dari pengusutan kasus dana hibah. Sebelumnya, KPK telah menetapkan 21 orang tersangka pada babak baru kasus ini. Namun sejauh ini, KPK tidak merinci nama-nama tersangka baru tersebut. 

“Benar ada kegiatan penggeledahan KPK di Pemprov Jatim terkait perkara dana hibah. Untuk ruangannya sendiri saya tidak terinfo dimana saja. Sementara itu saja yang bisa dikonfirmasi saat ini dari Penyidiknya. Kalau sudah selesai nanti kita update lagi,” ucapnya. (*)

Tombol Google News

Tags:

KPK Pemprov Geledah KPK Biro Kesra digeledah Pemprov Jatim