Berikut Daftar Incumbent yang Kembali Duduk di DPRD Kota Surabaya

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: Mustopa

12 Maret 2024 08:50 12 Mar 2024 08:50

Thumbnail Berikut Daftar Incumbent yang Kembali Duduk di DPRD Kota Surabaya Watermark Ketik
Gedung DPRD Kota Surabaya. (Foto: Shinta Miranda/Ketik.co.id)

KETIK, SURABAYA – Wajah petahana atau incumbent dari kader partai yang telah duduk di kursi parlemen, kembali menghiasi daftar Calon Legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Surabaya pada Pemilu 2024.

Caleg Incumbent tersebut antara lain Adi Sutarwijono yang menjabat menjadi Ketua DPRD Surabaya, Laila Mufidah dan AH Thony sebagai Wakil Ketua DPRD Surabaya, mereka bertarung di setiap Dapil di Surabaya.

Berikut ini data yang dihimpun Ketik.co.id dari hasil Rapat Pleno terbuka rekapitulasi KPU Surabaya Pileg 2024 yang dilakukan pada 28 Februari hingga 10 Maret 2024.

Berikut daftar petahana atau Incumbent yang kembali duduk di DPRD Surabaya:

Dapil 1

•  Ajeng Wira Wati (Gerindra) 11.467 suara

•  Budi Leksono (PDIP) 13.271 suara

•  Tri Didik Adiono (PDIP) 12.021 suara

• Imam Syafli (NasDem) 10.233 suara

Dapil 2

• Baktiono (PDIP) 16.049 suara

• Luthfiyah (Gerindra) 10.142 suara

Dapil 3

•  Aning Rahmawati (PKS) 13.859 suara

• Laila Mufidah (PKB) 13.865 suara

• Arif Fathoni (Golkar) 11.795 suara

• Adi Sutarwijono (PDIP) 12.799 suara

• Herlina Harsono Njoto (Demokrat) 8.261 suara

• Abdul Ghoni Mukhlas Ni’am (PDIP) 5.959 suara

Dapil 4

• Sukadar (PDIP) 9.649 suara

• Agoeng Prasodjo (Golkar) 11.678 suara

Dapil 5

• Josiah Michael (PSI) 9.083 suara

• Akmarawita Kadir (Golkar) 11.832 suara

• Siti Maryam (PDIP) 5.141 suara

• Syaifuddin Zuhri (PDIP) 13.175 suara

• Minun Latif (PKB) 10.387 suara . (*)

Tombol Google News

Tags:

Incumbent DPRD Surabaya pemilu 2024 Petahana Celeg DPRD Surabaya