Arungi Putaran Kedua Pegadaian Liga 2, Deltras FC Kedatangan Wonderkid Persebaya dan Persija

Jurnalis: Yudha Fury
Editor: Muhammad Faizin

25 Oktober 2023 11:40 25 Okt 2023 11:40

Thumbnail Arungi Putaran Kedua Pegadaian Liga 2, Deltras FC Kedatangan Wonderkid Persebaya dan Persija Watermark Ketik
Deltras FC dan Persebaya Surabaya sudah capai kesepakatan dengan kepindahan Denny Agus untuk memperkuat The Lobster. (Foto : Instagram OfficialPersebaya)

KETIK, SIDOARJO – Kurang maksimalnya hasil yang dicapai Deltras FC pada putaran pertama Pegadaian Liga 2 membuat jajaran manajemen akan bergerak memperbaiki kualitas skuad pemain.

Tim berjuluk The Lobster itu akan mendatangkan pemain yang bisa menambal kekurangan skuad. Yakni dengan mendatangkan pemain dari dua klub di Liga 1. 

Kekalahan saat bertandang ke Persijap Jepara pada pekan lalu telah menandai kekalahan kedua anak asuh Widodo Cahyono Putro saat mengarungi putaran pertama Pegadaian Liga 2. Dari 6 pertandingan yang dilakoni, The Lobster hanya mampu menang sekali, imbang 3 kali dan kalah 2 kali.

Sedangkan kekalahan pertama dialami Deltras FC saat menjamu Persela Lamongan di Stadion Gelora Deltras Sidoarjo. Kala itu Laskar Joko Tingkir berhasil melumat The Lobster lewat gil Silvio Escobar di menit 63.

Sementara satu-satunya kemenangan yang diperoleh Deltras FC di stadion yang sama saat menjamu Gresik United.

Dengan rentetan hasil ini, maka Deltras FC kini hanya bertengger di posisi ke-5 dalam grup 3 Pegadaian Liga 2 2023. Meski memiliki poin sama dengan Persipa Pati, namun skuad asuhan Widodo Cahyono Putro kalah dalam produktivitas gol.

Pelatih Deltras Sidoarjo, Widodo Cahyono Putro mengatakan akan lebih mempersiapkan tim di putaran kedua, terlebih nantinya tim asuhannya akan bermain 4 kali di kandang.

"Pastinya untuk menatap putaran kedua akan ada beberapa hal yang kita diperbaiki," ucapnya.

Selain itu, pihak manajemen juga sudah berkomunikasi dengan dirinya tentang adanya penambahan pemain pada putaran kedua.

Salah satu pemain yang akan memperkuat The Lobster di putaran kedua nantinya berasal dari kota sebelah. Melalui akun instagram resminya pada tanggal 25 Oktober 2023, Persebaya Surabaya mengkonfirmasi jika wonderkid miliknya, Denny Agus akan memperkuat Deltras FC.

Pemain 23 tahun yang sudah bergabung dengan Green Force sejak tahun lalu itu, tercatat hanya sekali diturunkan. Ia dimainkan dari bangku cadangan saat Persebaya dikalahkan Persikabo pada 4 Agustus kemarin.

CEO Deltras Sidoarjo, Amir Burhannudin membenarkan kabar tersebut. Kedua belah pihak, Deltras FC dan Persebaya Surabaya sudah bersepakat dengan kepindahan sang pemain.

“(Rekrut Denny Agus, red) iya benar,” ucapnya saat dikonfirmasi, melalui pesan singkat, Rabu, (25/10).

Selain wonderkid Persebaya, Tim kebanggaan warga Sidoarjo ini juga akan mendatangkan satu pemain lagi dari tim Ibukota, Persija Jakarta.

Meski tidak merekrut Brilyan, Amir menyebut jika pihaknya sudah sepakat untuk mendatangkan pemain muda Persija. Yakni Muhammad Amar Fadzilla.

“Ada satu lagi dari Persija, M Amar Fadzila,” tambahnya.

Rencananya kedua pemain akan segera datang ke Sidoarjo untuk bergabung dengan tim Deltras FC. Dengan kemampuan keduanya yang sudah berpengalaman dengan atmosfer Liga 1, patut ditunggu penampilannya untuk Deltras FC. (*)

Tombol Google News

Tags:

pegadaian Liga 2 Liga 2 Deltras FC Persebaya Surabaya Deltamania Bonek Bursa Transfer