Antisipasi Bencana, Pemkab Bondowoso Gelar Apel Kesiapsiagaan

Jurnalis: Ari Pangistu
Editor: Mustopa

10 Agustus 2023 14:05 10 Agt 2023 14:05

Thumbnail Antisipasi Bencana, Pemkab Bondowoso Gelar Apel Kesiapsiagaan Watermark Ketik
Bupati Salwa Arifin bersama Forkopimda saat meninjai sarana prasarana mitigasi bencana alam (Humas Prokopim Pemkab Bondowoso for ketik.co.id)

KETIK, BONDOWOSO – Pemerintah Kabupaten Bondowoso melakukan antisipasi menghadap berbagai resiko bencana alam, non alam, dan sosial.

Antisipasi dilakukan dengan menyelenggarakan apel gelar pasukan dan peralatan yang dilaksanakan di Alun-alun Ki Bagus Asra, Kamis (10/8/2023). 

Bupati Salwa Arifin menyebutkan, posisi geografis Kabupaten Bondowoso yang berada di daerah pegunungan dan perbukitan memiliki berbagai potensi bencana yang tersebar di sebagian wilayah. 

"Kesiapsiagaan sangat diperlukan untuk meminimalisir dampak peristiwa tersebut, baik berupa harta maupun nyawa," ungkapnya.

Salah satu kesiapsiagaan yang dilakukan yakni  mempersiapkan personel maupun peralatan. Jika sewaktu-waktu terjadi bencana dan dibutuhkan semuanya sudah langsung siap digunakan.

"Kami berharap akan adanya peningkatan kewaspadaan dan melakukan segala kemungkinan (yang) akan terjadi," urainya.

Ketua DPC PPP Bondowoso ini pun meminta agar masyarakat turut andil menjaga kewaspadaan dalam menghadapi bencana. Karena, menurutnya penanggulangan bencana merupakan urusan semua pihak. 

Apel tersebut turut diikuti oleh TNI, Polri, BPBD, Sat Pol PP, Perhutani, Dinas Lingkungan Hidup, Tagana, PMI, dan lainnya.(*)

Tombol Google News

Tags:

BPBD Bondowoso Bupati Bondowoso