Siap-Siap! Realme GT Neo 5 Rilis di Januari

Jurnalis: Shinta Miranda
Editor: M. Rifat

30 Desember 2022 07:36 30 Des 2022 07:36

Thumbnail Siap-Siap! Realme GT Neo 5 Rilis di Januari Watermark Ketik
Bocoran Realme GT Neo 5. (Foto: Realme) 

KETIK, SURABAYA – Rumor terkait peluncuran Realme GT Neo 5 sudah tersebar di internet selama beberapa minggu terakhir.

Setelah sukses meluncurkan Realme GT Neo 3 pada tahun 2022, Real me akan meluncurkan penerusnya, yaitu Realme GT Neo 5.

Realme GT Neo 5 dikabarkan akan rilis pada Januari 2023 mendatang, perangkat ini menonjolkan fitur peningkatan kecepatan pengisian daya cepat.

Realme Neo 5 dikatakan akan tersedia dalam dua variasi, salah satunya akan datang dengan baterai 5000 mAh dan mendukung pengisian cepat 150W. Sedangkan variasi yang lain akan datang dengan baterai 4600 mAh dan mendukung pengisian cepat 240W.

Realme GT Neo 5 ini akan dipersenjatai dengan SoC Snapdragon 8+ Gen 1 untuk charging tertinggi, sementara varian lebih bawah menggunakan Dimensity 8200.

Perangkat ini akan menampilkan layar OLED 1,5K dengan layar berukuran 6,7 inci dengan kecepatan refresh 144Hz, menggunakan kamera utama Sony IMX890 50MP dengan lensa aperture f/1.79 serta sistem dukungan OIS. Akan ada sensor sidik jari di dalam layar perangkat dengan lampu RGB.

Sampai saat ini belum ada konfirmasi resmi dari perusahaan terkait kabar tersebut, Mari kita tunggu sampai januari tahun depan.

Selain itu terdapat juga sebuah gambar yang menampilkan bagian panel belakang berwarna putih dari Realme GT Neo 5.

Di panel bagian belakang hp ini terlihat sebuah modul kamera yang cukup luas berbentuk persegi panjang.

Terdapat juga sebuah gradasi warna hitam pada bagian kanan modul kamera yang membuatnya terlihat luas. Sayangnya tidak banyak informasi yang bisa didapatkan dari informasi di poster tersebut. (*)

Tombol Google News

Tags:

realme GT Neo