HOUSEOFJOY, Band Palembang Pertama yang Masuk Future Asian Music

Jurnalis: Wisnu Akbar Prabowo
Editor: Millah Irodah

1 Desember 2024 18:56 1 Des 2024 18:56

Thumbnail HOUSEOFJOY, Band Palembang Pertama yang Masuk Future Asian Music Watermark Ketik
Mulai tanggal 21 Desember 2024, grup band asal Kota Palembang, HOUSEOFJOY resmi bergabung dengan Future Asian Music (FAM). (Foto: HOUSEOFJOY)

KETIK, PALEMBANG – Band dari Bumi Sriwijaya, House of Joy (biasa ditulis sebagai HOUSEOFJOY) kini mencatatkan diri mereka sebagai bagian dari sejarah musik Asia.

Mulai 21 Desember 2024, mereka resmi bergabung dengan Future Asian Music (FAM), sebuah ekosistem musik Asia prestisius di bawah naungan 88rising yang menjadi rumah bagi bintang global seperti Rich Brian, NIKI, dan Stephanie Poetri.  

Langkah besar ini menjadikan HOUSEOFJOY sebagai band pertama dari Palembang yang masuk di FAM—dan mungkin satu-satunya sampai saat ini. Menurut vokalis sekaligus gitaris HOUSEOFJOY, Dymaz Redric mengatakan, pencapaian ini mempertegas posisi mereka sebagai salah satu wajah baru musik Indonesia di kancah internasional.

Menurutnya, bergabungnya HOUSEOFJOY dengan FAM adalah validasi nyata bahwa musik dari Palembang punya kualitas untuk bersaing di tingkat global.

"Bagi kami, ini adalah bukti bahwa musik dari Palembang juga mampu menembus batasan global. Kami bangga membawa nama kota kami ke panggung dunia,” ujar Dymaz, Minggu 1 Desember 2024.

Sementara itu, rekan Dymaz sekaligus anggota HOUSEOFJOY, Big Iyan (B.I.G Iyan) mengaku merasa terhormat menjadi bagian FAM. Dia mengatakan bahwa tidak semua band punya kesempatan seperti ini.

"Kami merasa terhormat menjadi bagian dari jaringan besar seperti FAM di bawah 88rising. Ini bukan hanya tentang HOUSEOFJOY, tetapi juga tentang membuktikan bahwa band Asia Khusus nya Indonesia layak mendapatkan sorotan dunia,” tambah B.I.G Iyan.

Rapper/kibordis HOUSEOFJOY itu menegaskan, langkah ini bukan sekadar cerita sukses lokal, melainkan bukti bahwa HOUSEOFJOY hadir dengan visi yang besar, yakni membawa musik Asia, khususnya Indonesia, ke peta musik internasional.

"Kami adalah HOUSEOFJOY. Kami dari Palembang, dan kami menuju internasional," serunya.

Diketahui, HOUSEOFJOY dikenal dengan keberanian mereka menggabungkan elemen Indie Rock, Alternative, Hip-hop, R&B, Emo, Grunge, Lo-fi, Electronic, hingga Avant-garde untuk menciptakan suara yang unik dan penuh eksperimentasi. (*)

Tombol Google News

Tags:

Band lokal Palembang musik future asian music fam 88rising houseofjoy