Wujud Rasa Syukur, Puluhan Relawan Prabowo-Gibran di Kediri Cukur Gundul

Jurnalis: Isa Anshori
Editor: Muhammad Faizin

17 Februari 2024 11:32 17 Feb 2024 11:32

Thumbnail Wujud Rasa Syukur, Puluhan Relawan Prabowo-Gibran di Kediri Cukur Gundul Watermark Ketik
Relawan Prabowo-Gibran di Kediri saat mencukur gundul rambutnya sebagai rasa syukur, Sabtu (17/2/2024). (foto : isa/Ketik.co.id).

KETIK, KEDIRI – Puluhan relawan pendukung capres-cawapres Prabowo-Gibran di Kediri melakukan potong rambut bersama alias cukur gundul. Agenda ini digelar di halaman Pondok Pesantren Roudlotul Ibaad, Desa Ngino, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri, Sabtu (17/2/2024) siang. 

"Ini adalah bentuk rasa syukur karena calon pilihan kita secara perhitungan cepat telah menang," ucap Penasehat Tim Kampanye Daerah (TKD) Jawa Timur, KH Basori Alwi. 

Kegiatan cukur gundul ini, diawali dengan agenda sujud syukur dan doa bersama di Masjid Ponpes Roudlotul Ibaad Kediri. Dilanjutkan dengan makan nasi dan lauk pauk bersama yang dikemas lesehan dan memakai alas daun pisang.

"Alhamdulillah agenda cukur gundul ini terlaksana dengan lancar. Hal ini juga seiring dengan proses Pemilu 2024 yang berlangsung aman, kondusif, dan damai," paparnya. 

Basori juga mengungkapkan, apresiasi kepada masyarakat Kediri yang antusias dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 kemarin dalam mencoblos calon pemimpin yang baik. Tak hanya itu ia juga berterima kasih atas dukungan masyarakat untuk pasangan Capres-cawapres Prabowo-Gibran. 

"Setelah simbolis, agenda diteruskan dengan cukur gundul yang dilakukan oleh tenaga profesional kepada setiap relawan yang hadir," ungkapnya. 

Sementara itu, Relawan Tim Kampanye Nasional (TKN) Indonesia, Gus Jalaludin yang hadir mengungkapkan jika kemenangan Prabowo-Gibran adalah kemenangan rakyat Indonesia. Untuk itu, pihaknya meminta setelah proses pencoblosan pada Pemilu 2024 kemarin, masyarakat bisa terus guyub, rukun dan damai. 

"Ini adalah rasa syukur dalam lancarnya Pemilu 2024. Semoga Indonesia lebih maju lagi dan masyarakat semakin makmur," terangnya. 

Tombol Google News

Tags:

Relawan Prabowo-Gibran cukur gundul potong rambut kediri pemilu2024 pilpres2024 menang KH Basori Alwi